Voxstay Karawang, Homestay Ramah di Kantong yang Hommy Banget!

Sabtu, 07 Desember 2019 | 10:23 WIB
Voxstay Karawang, Homestay Ramah di Kantong yang Hommy Banget!
Homestay Voxstay Karawang. (Suara.com/Dini Afrianti Efendi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pernah terjebak macet di jalan dan merasa sangat lelah?

Apalagi kalau sudah di dalam tol Jakarta-Cikampek yang akhir-akhir ini selalu dihinggapi kemacetan imbas dari pembangunan Light Rapid Transit (LRT).

Kalau sudah terjebak selama berjam-jam dan tujuan masih cukup jauh, tapi tidak ingin beristirahat di rest area karena tidak nyaman, maka solusinya adalah tempat menginap.

Baca Juga: 5 Potret Crazy House, Penginapan Berbentuk Unik di Vietnam

Di kawasan Taman Dharmawangsa, Karawang, Jawa Barat, ada sebuah penginapan berupa homestay yang mengutamakan kenyamanan dan murah harganya bernama Voxstay Karawang.

Kamar yang ada di Voxstay Karawang. (Suara.com/Dini Afrianti Efendi)
Kamar yang ada di Voxstay Karawang. (Suara.com/Dini Afrianti Efendi)

Untuk menjangkau homestay ini, kita memang harus agak masuk sedikit ke kawasan pemukiman warga. Tapi tenang, mobil besar dan kendaraan pribadi masih bebas keluar masuk, jadi akses cenderung mudah, dan hanya berjarak 10 menit dari pusat kota Karawang.

Sekilas saat mengunjungi area Voxstay, yang terlihat adalah perumahan cluster. Padahal saat kita masuk ada pintu-pintu di setiap bangunan yang di dalamnya terdapat kamar-kamar penginapan.

Fasilitas sekelas hotel
Ukuran memang terbilang tidak luas, karena hanya tempat tidur dan kamar mandi. Namun dari fasilitas seperti AC, televisi, rak-rak pakaian, hingga meja kerja minimalis tersedia di dalam kamar.

Termasuk di kamar mandi, meski ukurannya kecil tapi sudah dilengkapi dengan air panas dan dingin, berserta peralatan mandi, seperti sikat gigi, sabun, hingga shampo, berikut dengan wastafel di dalamnya.

Baca Juga: Mengintip Little Kulala, Penginapan Nikita Willy di Gurun Pasir Namibia

Toilet di Voxstay Karawang. (Suara.com/Dini Afrianti Efendi)
Toilet di Voxstay Karawang terjaga kebersihannya. (Suara.com/Dini Afrianti Efendi)

Uniknya, kamar milik Voxstay tidak hanya bisa dipesan untuk seorang diri, melainkan bisa untuk dua orang dalam satu kamar.

Meski tidak jauh beda, kamar untuk dua orang ini punya kasur yang lebih luas 20 centimeter dan juga peralatan mandi hingga air minum untuk dua orang.

Sedangkan luas kamarnya tidak ada beda hanya punya kelebihan 2 buah jendela karena posisinya di depan.

Adapun untuk harga satu orang Rp 175 ribu, dan untuk 2 orang Rp 250 ribu.

Harga tersebut sudah termasuk dengan sarapan secara prasmanan di Kafe Taman, restoran yang juga dikelola Voxstay.

Lantas, apalagi keunggulan yang dimiliki Voxstay Karawang? Simak di halaman berikutnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI