Yuk Ramaikan Pesta Inklusif, Rayakan Kebersamaan dengan Sobat Disabilitas

Sabtu, 30 November 2019 | 12:30 WIB
Yuk Ramaikan Pesta Inklusif, Rayakan Kebersamaan dengan Sobat Disabilitas
Koneksi Indonesia Inklusif (Konekin) bekerja sama dengan Kementerian PPN/ Bappenas dan M Bloc menggelar Pesta Inklusif. (Suara.com/Silfa Humairah)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Yuk Ramaikan Pesta Inklusif, Rayakan Kebersamaan dengan Sobat Disabilitas

Menyambut Hari Disabilitas Internasional (HDI) pada 3 Desember, Koneksi Indonesia Inklusif (Konekin) bekerja sama dengan Kementerian PPN/ Bappenas dan M Bloc menggelar Pesta Inklusif, Minggu (30/11/2019). Di acara ini menjadi wadah kebersamaan penyandang disabilitas bergandengan dengan semua kalangan rayakan bekersamaan.

Tema yang diusung dalam HDI tahun ini adalah "Indonesia Inklusif, Disabilitas Unggul".

Konekin yang merupakan startup sosial yang berfokus pada perluasan informasi, partisipasi, dan penciptaan kolaborasi disabilitas dan non-disabilitas ingin Hari Disabilitas Internasional bisa dinikmati semua kalangan. Oleh sebab itu Pesta Inklusif diselenggarakan di tempat terbuka yang ramah akses untuk disabilitas yakni di Bloc Space Jl. Panglima Polim No. 37 Jakarta Selatan.

Baca Juga: Profil Angkie Yudistia, Stafsus Milenial Disabilitas Jokowi

Marthella Rivera, Founder Konekin menuturkan ada kemeriahan talkshow hingga Stand Up Comedy dan diisi dengan berbagai kegiatan seperti talkshow, pagelaran seni kreator disabilitas, hingga booth produk dan jasa dengan kolaborator inklusif. Pesta Inklusif ingin menyampaikan pesan bahwa HDI adalah pesta kita bersama merayakan keberagaman," ucap Marthella.

Tema talkshow yang akan diangkat dalam Pesta Inklusif diantaranya tentang akses pekerjaan bagi penyandang serta kebijakan pemerintahyang mendukung penyandang disabilitas. Narasumber yang akan menjadi pembicara dalam talkshow berasal dari pihak Kementerian PPN/Bappenas, Kementrian PANRB, Kementrian Ketenagakerjaan dan Alfamart.

Pesta ini akan dimeriahkan juga dengan penampilan seni dari kawan disabilitas. Diantaranya, tari saman tuna netra, tari modern down syndrom, stand up comedy tuna netra, band autis, dan double difabel.

Yuk ramaikan Pesta Inklusif, bersama bergandengan bahwa semua kita sama. 

Baca Juga: Mensos Dorong Pemda Perluas Akses Kewirausahaan ke Panyandang Disabilitas

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI