3. Percaya kepada pasangan
Perasaan insecure mungkin begitu tinggi karena Anda tidak bisa melihat langsung apa yang sedang pasangan lakukan. Namun, membangun kepercayaan satu sama lain adalah hal krusial dalam hubungan jarak jauh.
Hanya saja, seiring berjalannya waktu, kepercayaan ini bisa pudar hanya karena pasangan mungkin kerap sulit dihubungi.
Oleh karenanya, selalu tumbuhkan kepercayaan di antara Anda dan pasangan. Ini adalah faktor penting dalam membuat hubungan tersebut tetap kuat dan bertahan lama.
Baca Juga: Walaupun Jalani Hubungan Jarak Jauh, 3 Zodiak Ini Anti Selingkuh