Suara.com - Sebagai negara bekas jajahan bangsa Eropa terutama Belanda, Indonesia punya banyak bangunan bergaya kolonial yang merupakan peninggalan sejarah.
Banyak dari bangunan-bangunan tersebut yang masih berdiri hingga sekarang. Tak cuma menghiasi kota, banyak bangunan peninggalan Belanda yang malah menjadi destinasi wisata.
Salah satu cara untuk menikmati peninggalan bangsa Eropa tersebut adalah dengan mengunjungi kota tua. Di Indonesia, ada banyak kota tua yang bisa dikunjungi.
Sebut saja Kota Tua Jakarta yang sudah dikenal wisatawan dan banyak dikunjungi. Namun, selain kota tua di Jakarta, daerah lain pun memiliki kota tua yang tak kalah menarik.
Baca Juga: Melihat Potret China Berabad Silam Melalui Kota Tua Fenghuang
Dirangkum dari berbagai sumber, yuk intip deretan kota tua yang bisa dikunjungi saat berwisata ini.
1. Kota Tua Palembang
Sebagai kota tertua di Indonesia, kawasan kota tua di Palembang merupakan salah satu yang tidak bisa dilewatkan. Belum lagi, Palembang sejak dulu dikenal sebagai kota yang kaya akan budaya.
Nah, wilayah kota tua di Palembang sendiri berada di sekitar Benteng Kuto Besak dan wilayah Sekanak.
2. Kota Tua Ampenan
Baca Juga: Berusia 400 Tahun, Ini Waktu Terbaik Menyambangi Kota Tua Fenghuang
Lombok juga punya kawasan kota tua yang instagenic, yaitu Kota Tua Ampenan di Mataram, Lombok.