Suara.com - Terkadang, mungkin Anda bingung dengan menu sarapan apa yang akan disantap di pagi hari.
Jika bosan dengan nasi, mungkin Anda bisa mencoba menu sarapan bubur tradisional seperti bubur mutiara salah satunya.
Selain punya cita rasa manis, berbagai bubur tradisional ini porsinya terbilang cukup mengenyangkan lho.
Berikut Suara.com rangkum 4 bubur tradisional yang masih banyak digemari oleh banyak orang, dan sering dijadikan sebagai menu sarapan.
Baca Juga: Cerita Penjual Bubur yang Sering Diborong Menteri Desa Abdul Halim
1. Bubur Ketan Hitam
Memiliki kombinasi rasa legit dan manis, bubur ketan hitam ini cocok untuk dijadikan pilihan menu sarapan pagi.
Bubur ini terbuat dari beras ketan hitam yang disajikan dengan kuah santan kelapa bertekstur kental.
Kendati warnanya hitam, rasa bubur ketan hitam ini sama sekali tidak pahit lho.
2. Bubur Candil
Baca Juga: Sajian Spesial Bubur Bassang, Manisnya Bikin Harimu Sweet
Bubur ini cukup unik dan memiliki tampilan menggugah selera. Terbuat dari adonan tepung ketan yang diuleni, bahan tadi kemudian dibentuk menyerupai bola-bola kecil.