Pertama Kali Mencoba Makanan Korea, Begini Reaksi Driver Ojol

Dany Garjito
Pertama Kali Mencoba Makanan Korea, Begini Reaksi Driver Ojol
Pertama Kali Mencoba Makanan Korea, Begini Reaksi Driver Ojol. Tangkapan layar (Youtube/Jennie Linando)

Reaksi driver ojol sukses menghibur Jennie.

Suara.com - Driver ojek online (ojol) mencoba makanan Korea untuk pertama kali.

Keseruan mencoba makanan Korea tersebut dapat Anda saksikan di kanal Youtube milik Jennie Linando.

Dalam video berjudul "Pecaah!! Mukbang Makanan Korea Bareng Abang Gojek & Grabfood", awalnya Jennie melakukan prank dengan memesan makanan melalui aplikasi.

Para driver ojol datang. Driver GoFood bernama Muslih, sementara driver GrabFood bernama David.

Baca Juga: Kisah Inspiratif Yeniwa, Buruh Pabrik yang Kini Raup Puluhan Juta Rupiah Berkat Jadi Konten Kreator

Youtuber travel, food, dan lifestyle ini pun langsung mengajak mereka untuk mencicipi makanan Korea.

"Aku deg-degan ya," celetuk Muslih yang langsung disambut tawa oleh Jennie.

Pertama Kali Mencoba Makanan Korea, Begini Reaksi Driver Ojol. Tangkapan layar (Youtube/Jennie Linando)
Pertama Kali Mencoba Makanan Korea, Begini Reaksi Driver Ojol. Tangkapan layar (Youtube/Jennie Linando)

Setelah semua makanan dan minuman sudah ada di atas meja, ketiganya pun langsung mencicipi.

Pertama, para driver ojol mencicipi minuman teh ocha.

"Kok rasanya pahit ya, mbak?" tanya David.

Baca Juga: Event GoPay Gratis Beli Makanan di GrabFood

"Aromanya mirip lumut," kesan Muslih.