Hari Pahlawan, Ini 4 Destinasi Wisata Sejarah di Indonesia Timur

Minggu, 10 November 2019 | 14:09 WIB
Hari Pahlawan, Ini 4 Destinasi Wisata Sejarah di Indonesia Timur
Wisata Hari Pahlawan di Indonesia Timur (Wikimedia Commons)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tanggal 10 November diperingati oleh rakyat Indonesia sebagai Hari Pahlawan. Bicara soal Hari Pahlawan, banyak dari kita yang pasti teringat dengan kota Surabaya.

Sebagai Kota Pahlawan, Surabaya memang punya beberapa spot bersejarah yang cocok dikunjungi di Hari Pahlawan. Begitu pula halnya dengan kota-kota besar lainnya yang erat dengan sejarah kemerdekaan Indonesia.

Meski begitu, tahukah Anda jika napak tilas sejarah juga bisa dilakukan di daerah Indonesia Timur? Tak cuma kaya akan pulau-pulau, terumbu karang, dan laut yang memesona, ada juga beberapa spot penting dalam sejarah yang bisa ditemukan di Indonesia Timur.

Dalam rangka Hari Pahlawan 2019 ini, Suara.com sudah merangkum beberapa destinasi wisata berikut. Mana saja?

Baca Juga: Harapan Besar Pengelola Monjali di Hari Pahlawan 10 November

1. Rumah Pengasingan Bung Hatta

Wisata Hari Pahlawan di Indonesia Timur (instagram.com/ainunsarmilaz017)
Wisata Hari Pahlawan di Indonesia Timur (instagram.com/ainunsarmilaz017)

Di Banda Neira, Maluku Tengah, berdiri rumah gaya Belanda yang dulu pernah dipakai untuk mengasingkan Bung Hatta pada tahun 1936 hingga 1942.

Saat itu, Muhammad Hatta diasingkan bersama tokoh lainnya yaitu Sultan Syahrir. Bahkan, Bung Hatta sempat membuka Sekolah Sore di rumah pengasingan Banda Neira ini.

Jika berkunjung ke sini, wisatawan pun masih bisa melihat meja-meja dan bangku sekolah beserta papan tulis berisi tulisan tangan Bung Hatta yang masih terjaga.

2. Kamp Konsentrasi Boven Digoel

Baca Juga: Kuliner Hari Pahlawan, Tahu Campur Surabaya yang Khas

Wisata Hari Pahlawan di Indonesia Timur (instagram.com/cagarbudayaid)
Wisata Hari Pahlawan di Indonesia Timur (instagram.com/cagarbudayaid)

Kamp konsentrasi Boven Digoel adalah kamp pengasingan pertama di Indonesia yang dibangun Belanda di daerah Papua, tepatnya di pinggir sungai Digoel.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI