Akhir Pekan, Ini Resep Hotdog Cheese Hotang Kesukaan Si Kecil

Sabtu, 09 November 2019 | 07:35 WIB
Akhir Pekan, Ini Resep Hotdog Cheese Hotang Kesukaan Si Kecil
Resep hotdog cheese hotang untuk si kecil. (Dok. Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Akhir Pekan, Ini Resep Hotdog Cheese Hotang Kesukaan Si Kecil

Si Kecil sedang susah makan dan bingung menyiasatinya? Anda bisa mencoba membuat Hotdog Cheese Hotang yang pasti disukai buah hati Anda.

Makanan ini memiliki bentuk yang unik karena mirip seperti jajanan kesukaan anak-anak dengan rasa yang nikmat dan tetap bisa mengenyangkan. Anda bisa membuatnya di rumah dan menyajikannya untuk bekal sekolah.

Nah berikut resep Hotdog Cheese Hotang yang dikutip dari Instagram @deviirwantari yang mudah dan praktis.

Baca Juga: Intip Resep Patin Asam Pedas, Aromanya Aja Bikin Ngiler

Bahan :

  • 4 buah sosis
  • 5 lembar keju
  • 200 gram kentang goreng frozen (potong sesuai selera)
  • 4 tusuk sate
  • Minyak untuk menggoreng

Adonan celup :

  • 100 gram tepung terigu
  • 50 gram maizena
  • 1 sdt lada bubuk
  • 1 butir telur
  • 3 sdm fiber creme, larutkan dengan 100 mililiter air
  • Garam secukupnya

Cara membuat :

  1. Campurkan bahan kering tepung terigu, maizena, garam dan lada jadi satu.
  2. Lalu masukan telur, tuangkan larutan fiber creme sedikit demi sedikit, pindahkan dalam gelas tinggi. Sisihkan.
  3. Tusuk sosis di tusukan sate, lalu gulung dengan keju lembaran. Dan simpan di dalam freezer selama 1 jam.
  4. Keluarkan sosis keju lalu celupkan dalam adonan pencelup tadi dan taburkan dengan kentang frozen yang sudah dipotong-potong dan ditekan-tekan hingga kentang menempel lakukan hingga semua bahan habis.
  5. Simpan di dalam freezer kembali selama 30 menit (agar kentang menempel)
  6. Goreng kentang dalam minyak panas, lalu balik sesekali. Goreng kentang sampai kuning keemasan dan matang. Lalu angkat.
  7. Siap disajikan bersama saus tomat, saus sambal dan mayonaise.

Baca Juga: Resep Mocktail ala Bartender Sule, Mudah Dibuat di Rumah Lho

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI