Beralamat di Jalan Brigjen Sudiarta 76, Kota Solo, Soto Gading ini buka setiap hari mulai pukul 05.30 sampai dengan 15.30.
Soto Gading sendiri dibanderol seharga Rp 12 ribu per porsi belum termasuk lauk pauk tambahanya ya.
3. Soto Triwindu
Masih kuliner serba kuah langganan Presiden Joko Widodo, di Solo juga terdapat Soto Triwindu.
Baca Juga: 3 Keuntungan Pesan Kuliner Online Lewat Menu Eksklusif
Bedanya, jika Soto Gading menggunakan daging ayam, Soto Triwindu ini dilengkapi dengan daging sapi pilihan.
Murwani selaku pemilik warung mengatakan, dinamakan Soto Triwindu karena lokasinya yang tak jauh dari area Pasar Triwindu di Solo.
Lalu, apa istimewanya Soto Triwindu ini ya? Sampai-sampai Presiden Joko Widodo menjadi langganan?
"Soto itu macamnya banyak, di mana-mana ada, tapi, soto kami itu menggunakan daging pilihan, dan buatan sendiri," sebut Murwani.
"Yang istimewa, kuahnya soto itu lain dari yang lain. Nah, itu yang mungkin selalu bikin rindu."
Baca Juga: 4 Kuliner Peninggalan Belanda yang Masih Eksis di Indonesia Sampai Saat Ini
"Kalau bapak (Presiden Jokowi) itu sukanya lauknya tempe daun, garing gitu. Terus biasanya lidah goreng, ya sama paru goreng," imbuh Muwarni.