Suara.com - Emma Watson lajang dan dia mengaku mencintai fakta tersebut. Bahkan, dia bahkan membuat label baru yang unik untuk status hubungannya saat ini, yaitu self-partenered alis berpasangan dengan diri sendiri.
Nama aktris cantik Emma Watson menghiasi salah satu topik yang sedang banyak diperbincangan oleh warganet di Twitter. Hal ini dikarenakan pernyataannya dalam wawancara dengan British Vogue beberapa waktu lalu.
Terkait dengan statusnya yang saat ini tidak memiliki pacar, perempuan kelahiran 15 April 1990 tersebut mengatakan jika dirinya bahagia dengan apa yang ia jalani.
Bahkan dia membuat label baru yang unik untuk status hubungannya saat ini, bukan 'single' (lajang), tapi 'Self Partnered' (berpasangan dengan diri sendiri).
Baca Juga: Studi: Perempuan Lajang Lebih Bahagia Ketimbang Lelaki Jomblo
Hal ini membuatnya menjadi perbincangan. Banyak warganet merasa apa yang Watson katakan adalah sebuah hal yang positif yang bisa kita gunakan dalam memandang seseorang yang tak memiliki pasangan.
"Self-Partnered sounds more confident than just being single," tulis @heavenlymorning.
"Aku, kamu dan kalian adalah #EmmaWatson.. Jomblo Santuy," tulis Peterpiter5.
Terkait pernyataannya, dilansir dari Time, ia menjelaskan apa yang membuatnya berpikiran seperti ini sekarang. Semua itu akibat dari gejolak emosional yang ia rasakan, khususnya saat memasuki usia 30 tahun.
Dia sering merasa gelisah tentang ulang tahunnya yang ke-30 dan harapan masyarakat yang sejalan dengan usia itu.
Baca Juga: 5 Alasan Kehidupan Perempuan Lajang Begitu Membahagiakan
"Aku seperti, 'mengapa semua orang membuat keributan besar tentang usia 30?' Ini bukan masalah besar. Saya berpikir 'ya Tuhan, saya merasa sangat tertekan dan cemas'. (pemikiran) jika kamu belum memiliki rumah, tidak memiliki suami, tidak punya bayi, dan kamu berusia 30 tahun, dan tidak berada di tempat yang aman dan stabil dalam kariermu, atau kamu masih memikirkan semuanya, ada sejumlah kecemasan yang luar biasa terkait ini semua," jelasnya dalam wawancara untuk sampul majalah British Vogue edisi Desember.