Suara.com - Mengolah Gulai Ikan Kakap Kuah Susu, Intip Resepnya Moms
Sebagian orang menghindari menginsumsi gulai karena kandungan lemak jenuhnya yang sangat tinggi. Tapi ternyata, santan pada gulai dapat diganti dengan susu segar yang lebih sehat lho!
Hal tersebut diungkapkan oleh pakar diet, Geetruida D. Rory, S.K.M R.D dalam acara MelkVersation di Jakarta, Senin, (4/11/2019). "Susu cair full cream dapat digunakan sebagai penggganti santan bahkan susu bubuk dapat digunakan sebagai pengganti penyedap makanan," katanya.
Untuk itu, berikut Suara.com coba sajikan menu Gulai Ikan Kakap Kuah Susu untuk 10 porsi berikut ini. Siapkan bahan-bahannya ya!
Baca Juga: Resep Mocktail ala Bartender Sule, Mudah Dibuat di Rumah Lho
Bahan utama:
Ikan kakap 1000 gram (direndam dengan air jeruk dan garam secukupnya)
Susu cair full cream 500 cc
Air putih 200 cc
Minyak 40 gram
Bumbu:
Bawang merah 10 siung
Bawang putih 6 siung
Cabe 100 gram (bisa sesuaikan)
Kemiri 3 biji kunyit 2 ruas jari
Laos 2 ruas jari (dikeprek)
Sereh 2 batang (dikeprek)
Daun jeruk 5 lembar, daun salam 2 lembar
Asam kandis 4 buah
Cara membuat:
Baca Juga: Nikmatnya Resep Ayam Masak Habang, Balado Manis ala Urang Banjarmasin
Pertama-tama, bersihkan semua bumbu haluskan bawang merah, bawang putih, cabe, kemiri dan kunyit.