Suara.com - Tes Kepribadian Lewat Nama, Menguak Pandangan Orang Lain Lewat Huruf
Pepatah mengatakan, "Apalah arti sebuah nama?" Namun, nyatanya nama adalah doa yang memiliki arti, harapan, dan menggambarkan kepribadian.
Akan tetapi, meskipun nama Anda memiliki arti tertentu, orang lain bebas berpandangan terhadap diri Anda berdasarkan nama. Baik lewat ejaan dan bunyi. Melansir dari Bigthink, mari simak bagaimana pendapat orang lain terhadap Anda berdasarkan nama.
Nama yang mengandung bunyi K dan T
Baca Juga: Tes Kepribadian : Siluet Perempuan yang Dipilih Ungkap Cara Berpikir Anda
Dalam sebuah makalah baru-baru ini yang diterbitkan dalam Journal of Experimental Psychology: General, berdasarkan penelitian, ada kaitan antara bunyi suatu nama dengan ciri-ciri tertentu. Nama yang mengandung bunyi K dan T dinilai memiliki profil yang menonjol dan disukai banyak orang dibandingkan bunyi dengan B atau L, bunyi yang lebih resonan.
Maka tidak mengherankan jika di dunia nyata, seseoranh yang bernama Katie lebih ekstrovert daripada Lauren.
Nama dengan pelafalan sengau seperti Nana, Lili, dan Mimi
David Sidhu dan rekan-rekannya di University of Calgary tertarik pada apakah orang dapat menghubungkan suara dengan konsep yang lebih abstrak, seperti kepribadian. Secara khusus, tim peneliti ingin mengetahui apakah dapat menilai kepribadian orang secara berbeda berdasarkan nama yang mengandung "sonorants" - bunyi resonansi atau sengau seperti M, L dan N - atau "voiceless stops" - bunyi pendek yang dibentuk dengan menghalangi aliran udara dalam saluran vokal, seperti T, K dan P.
Dari tiga studi, tim menunjukkan total 180 peserta serangkaian memiliki sifat yang mencerminkan berbagai aspek kepribadian untuk nama dengan pelafalan sengau seperti Nana, Lili, dan Mimi memiliki karakter kesadaran yang besar (misalnya pekerja keras) atau extraversion (berjiwa sosial).
Baca Juga: Tes Kepribadian: Genggaman Tangan Anda Ungkap Kepribadian Luar dan Dalam