Suara.com - Kalau kebanyakan perempuan lebih suka memilih hijab dengan warna netral dengan alasan supaya mudah dipadu-padan dengan pakaian warna apapun, hal ini tidak berlaku untuk kamu yang playful.
Perempuan playful alias ceria biasanya dicirikan dengan energik, suka tampil beda, dan berani eksplorasi.
Nah, buat kamu yang merasa punya kriteria seperti yang disebut di atas, ini dia pilihan hijab yang cocok buat kamu:
1. Hijab warna terang
Baca Juga: Dengan Hijab, Sinead O'Connor Siap Menyanyi Lagi
Mereka yang playful biasanya pantang memilih warna-warna hijab yang polos, soft, atau hanya punya satu tone warna.
Semakin cerah warnanya, semakin berwarna-warni, akan semakin baik. Salah satu pilihannya adalah hijab Vivid Adara dari Calvin Kain.
Kamu nggak akan bosan dengan pilihan motif dan warna-warna beraninya, seperti sky blue, red, pink, baby pink, dan cream.
2. Hijab dengan bahan yang jatuh
Aktif dan lincah adalah salah satu karakter perempuan playful. Jadinya, hijab yang harus kamu pilih haruslah yang memiliki bahan lembut dan jatuh, yang akan mengikuti gerakan tubuh kamu.
Baca Juga: Liburan ke Aceh, Begini Potret Awkarin dalam Balutan Hijab
Hijab berbahan tebal dan kaku hanya akan membuat kamu nggak nyaman karena dianggap menghambat pergerakanmu.
Coba lirik Uma Silky Poly by Calvin Kain yang terbuat dari material silky poly. Mirip seperti satin, tapi tidak licin dan mudah dibentuk. Pilihan warnanya ada light blue, orange, dan pink purple yang pasti kamu suka.
3. Hijab yang mudah dibentuk
Sesuai dengan karakternya yang playful, kamu juga cenderung suka bermain-main dengan model pakaian dan hijab yang dikenakan. Makanya, hijab yang dipilih haruslah yang mudah dibentuk, bisa dililit, bisa dibentuk jadi turban, atau sekadar disampirkan di bahu.
Nah, pilihannya ada hijab Calvin Chain by Calvin Kain. Dengan ukuran hijab 90 x 180 cm, kamu bisa bebas mengkreasikan hijab sesuka hati.
Itu dia 3 kriteria hijab yang cocok buat kamu yang playful dan suka tampil beda. Semua hijab di atas bisa kamu dapatkan di Serbada.com ya.