Penting Nggak Penting, Ini Trik Agar Tidak Terlihat Gendut Saat Difoto

Sabtu, 26 Oktober 2019 | 19:30 WIB
Penting Nggak Penting, Ini Trik Agar Tidak Terlihat Gendut Saat Difoto
Ilustrasi memotret. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Berpose dan berfoto kini bukan sekedar untuk mengabadikan momen, tapi sudah dianggap sebagai bentuk eksistensi sekaligus sebagai koleksi untuk dipamerkan melalui jagad media sosial.

Tapi, ngaku deh, seberapa sering kamu berpose di belakang teman karena alasan menutupi perut atau supaya tak terlihat gendut? Iya, siapa sih yang mau kelihatan buruk di foto? Apalagi perempuan, big no no terlihat gemuk di foto. Alhasil, segala cara diupayakan, mulai dari take ulang foto berkali-kali, bersembunyi di belakang tubuh teman, hingga tahan napas.

Tapi, memangnya kamu nggak capek terus-menerus melakukan trik melelahkan itu? Sudahlah, sudahi saja trik usang itu. Influencer Aksomoz menyarankan untuk gunakan pose yang sedikit menyamping dan mengambil jarak saat dipotret.

"Fotonya dari jauh, atau pose menyamping, bisa pakai properti outer," ujar Aksomoz di Jakarta Pusat beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Antar Anak Kuliah, Maia Estianty Unggah Foto di Stasiun London

Nah, jika ingin gunakan outer, jangan sembarang pilih outer juga. Untuk mereka pemilik badan berisi, disarankan pakai outer yang tipis seperti kardigan maupun outer kemeja dengan ketebalan standar.

"Outer buat yang gemuk itu bisa pakai kardigan atau kemeja biasa, jangan boomber jaket karena itu akan kelihatan full," jelasnya.

Lalu sebaliknya untuk mereka dengan berat badan di bawah standar alias kurus, supaya tidak terlihat bak 'papan triplek', bolehlah menggunakan outer dengan bahan tebal.

"Kalau yang kurus bagusnya pakai outer juga, tapi pakai bajunya yang lebih over size, pakai jaket boomber. Kalau sudah kurus pakai baju kurus lagi, kan, agak kecil," tutupnya.

Baca Juga: Terkena Kasus, Irwansyah dan Zaskia Sungkar Malah Unggah Foto di Belanda

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI