Ramaikan Hari Sumpah Pemuda, Katedral Jakarta Gelar Video Mapping

Sabtu, 26 Oktober 2019 | 13:00 WIB
Ramaikan Hari Sumpah Pemuda, Katedral Jakarta Gelar Video Mapping
Video mapping di Gereja Katedral dalam rangka Hari Sumpah Pemuda (twitter.com/IrwanMunir1)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jelang peringatan Hari Sumpah Pemuda pada tanggal 28 Oktober nanti, Gereja Katedral Jakarta akan tampil berbeda.

Untuk meramaikan Sumpah Pemuda dan menarik atensi masyarakat, Gereja Katedral pun akan menggelar event video mapping.

Melansir dari akun media sosial Gereja Katedral Jakarta, video mapping akan menjadi salah satu dari empat event yang digelar dalam rangka Hari Sumpah Pemuda.

Event video mapping ini sendiri merupakan hasil karya Jogjakarta Video Mapping Project dengan sutradara Raphael Donny dan iringan musik "Bangun Pemudi Pemuda" yang diaransemen Addie MS.

Baca Juga: Ini Cara Habitat for Humanity Indonesia Peringati Hari Sumpah Pemuda

Melalui event ini, nantinya Gereja Katedral akan tampak bersinar warna-warni layaknya acara laser show.

Video mapping di Gereja Katedral dalam rangka Hari Sumpah Pemuda (twitter.com/IrwanMunir1)
Video mapping di Gereja Katedral dalam rangka Hari Sumpah Pemuda (twitter.com/IrwanMunir1)

Meski event ini baru akan digelar pada 26-28 Oktober 2019, namun sebuah video yang menunjukkan uji coba video mapping telah viral di media sosial.

Diunggah oleh akun @IrwanMunir1, video tersebut menampakkan bangunan gereja yang bermandikan cahaya.

Selain itu, terlihat pula bagaimana cahaya yang menyoroti gereja berubah-ubah warna dan pola sehingga menghasilkan pemandangan yang memesona.

Gereja Katedral sendiri disebut-sebut sebagai gereja pertama yang menggelar event video mapping dalam rangka Hari Sumpah Pemuda di Indonesia.

Baca Juga: Menpora Bahas Persiapan Paskibraka di Hari Sumpah Pemuda 2019

Nah, bagi Anda yang ingin melihat langsung video mapping di Gereja Katedral Jakarta pada 26-28 Oktober 2019, jangan lupa untuk mampir, ya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI