Suara.com - Kebiasaan kita menggenggam tangan, mungkin akan muncul pda saat-saat tertentu. Misalnya saat sedang merasa gugup, marah, atau mungkin bersiap untuk sesuatu.
Pada posisi ini, bagaimana letak jari-jari Anda? Karena ternyata, cara setiap orang menautkan jari-jari tangan ini berbeda-beda. Coba lihat dan perhatikan cara Anda, dan ketahui bagaimana kepribadian Anda secara mendalam.
Nah, dari tiga cara menggenggam tangan ini, mana yang paling menggambarkan Anda? Simak penjelasannya berikut, seperti dilansir dari Buzz Quiz.
Gambar 1
Baca Juga: Tes Kepribadian: Letak Tahi Lalat Ungkap Sifat dan Keberuntungan Anda
Kepribadian eksternal
Anda adalah orang yang memiliki imajinasi dan kasih sayang yang kuat dan peka terhadap orang lain.
Namun pada saat yang sama, Anda juga sering merasa tidak aman dan tidak sabaran.
Anda suka membantu orang lain dan menginspirasi orang lain dengan tindakan energik dan antusias Anda.
Kepribadian internal
Dari dalam, Anda ingin memiliki perasaan dilindungi dan diterima. Karena itu, Anda berperilaku sangat baik dengan orang lain.
Terkadang karena hal ini, seseorang memanfaatkan Anda. Namun, secara internal, Anda juga tahu betul siapa yang benar, siapa yang salah dan siapa yang pantas dicintai.
Baca Juga: Tes Kepribadian dari Bentuk Kaki, Yang Mana Punyamu?
Cinta
Anda memiliki perasaan cinta yang mendalam tetapi tidak bisa mengungkapkannya dengan benar. Juga, Anda cenderung menyembunyikan emosi internal Anda.
Tidak hanya itu, meski sedang marah, berkali-kali, Anda bisa menyembunyikan amarah Anda.
Anda sama sekali tidak egois dan memperlakukan pasangan Anda dengan sangat baik.