Cara membuat singkong Thailand :
1. Rebus singkong hingga empuk, tambahkan 1/2 sendok teh garam, beri 1 lembar daun pandan.
2. Campurkan 3 bungkus santan instant dengan 805 ml air, aduk merata.
3. Masukkan santan ke dalam panci kecil, lalu tambahkan gula, garam, vanilla cair, tepung beras. Aduk merata hingga tidak ada yang menggumpal. Masukkan 2 lembar daun pandan.
Baca Juga: Resep Mocktail ala Bartender Sule, Mudah Dibuat di Rumah Lho
4. Masak campuran vla di atas api kompor dengan api sedang. Aduk terus, jangan sampai menggumpal, dan dasar panci gosong.
5. Setelah vla mengental, matikan api kompor dan singkong Thailand sudah bisa disajikan.