Suara.com - 5 Tantangan Wishnutama Benahi Pariwisata Indonesia
Presiden Joko Widodo dan Wakilnya Ma'ruf Amin mengumumkan kabinet menteri pada pemerintah periode keduanya di Halaman Istana Kepresidenan.
Dengan suasana santai sambil duduk di pelataran Istana Kepresidenan, Jokowi memperkenalkan satu persatu Menteri yang akan menjadi pembantunya selama lima tahun ke depan.
Baca Juga: Pesona Make Up Natural Gista Putri, Istri Menteri Pariwisata Wishnutama
"Ke-31, Bapak Wishnutama Kusubandio, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif. Urusan pariwisata, 10 destinasi wisata baru, mengembangkan industri kreatif berada di wilayah Pak Wishnu," ungkap Presiden Jokowi saat mengenalkan jajaran menterinya pada Rabu 23 Oktober 2019.
Menjabat sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif 2019-2024 tentu menarik menanti kinerja Wishnutama memajukan pariwisata Indonesia.
Lantas apa pendapat pengamat pariwisata, suramkah masa depan pariwisata Indonesia di tangan Wishnutama? Prof Azril Azhari, Ketua Ikatan Cendekiawan Wisata Indonesia memberikan pandangan.
Prof Azril lantas membeberkan, PR apa saja yang harus dibenahi Wishnutama.
1. Belum ada KLBI
Baca Juga: Kharisma Wishnutama Sang Menteri Pariwisata, Idola Bagi Barista
"Belum adanya Sektor Pariwisata yang berisikan Klasifikasi Baku Lapangan Usaha Indonesia (KBLI) yang khusus di pariwisata, karena selama ini hanya mengambil dari berbagai Sektor lainnya yang telah ada," ujar Prof Azril kepada Suara.com, Kamis (24/10/2019).