Jelang Social Media Week, Masyarakat Diajak Tanggung Jawab Gunakan Medsos

Vania Rossa Suara.Com
Rabu, 16 Oktober 2019 | 15:33 WIB
Jelang Social Media Week, Masyarakat Diajak Tanggung Jawab Gunakan Medsos
Di media sosial (medsos), Anda bisa mengunggah apapun. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Bahkan, saat ini salah satu platform media sosial sedang melakukan percobaan untuk menghilangkan fitur like karena dinilai sering memicu stres dan depresi.

Sebab itu, perlu menyadari bagaimana cara bersikap dan beretika di masyarakat dalam penggunaan media sosial yang sesungguhnya; bagaimana hubungan media sosial dengan influencer; apakah konten yang dibagikan oleh influencer relevan dan sesuai dengan pengikutnya.

“Melalui SMW Jakarta 2019, masyarakat luas diharapkan lebih meningkatkan kesadaran dan tanggung jawab dalam menyebarkan suatu konten dengan cara mendidik, mengarahkan, dan menumbuhkan serta perlu berbagi dan bertindak. Karena hal ini bukan hanya merupakan tanggung jawab dari platform, para pengguna juga berperan dalam membalikkan tren meningkatnya penyebaran informasi dan hal negatif,” kata Antonny.

Oddie Randa, Managing Director Gushcloud Indonesia, berpendapat bahwa media sosial memiliki peran penting dalam pembentukan budaya masyarakat era digital. “Pemerataan pengaruh yang dibawa oleh media sosial memberi kesempatan bagi siapa saja untuk memiliki akses ke audiens yang lebih luas. Semua orang memiliki kesempatan yang lebih besar untuk menjadi terkenal, dan memiliki akses yang lebih mudah untuk memperoleh fanbase atau lingkaran pengaruh mereka masing-masing.” (Aflaha Rizal)

Baca Juga: Ramai Isu Politik di Media Sosial, Ini 5 Tips Sehat Jaga Kesehatan Mental

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI