Suara.com - Hobi trekking tapi ingin melihat air terjun menyegarkan? Nah, Curug Cibeureum di Cianjur ini bisa jadi salah satu pilihan Anda.
Masih berada di dalam kawasan Taman Nasional Gunung Gede Pangrango, Curug Cibeureum ini memiliki air terjun menyegarkan dengan panorma yang memikat.
Menghadirkan nuansa alam yang begitu indah dan udara sejuk, tak heran jika Curug Cibeureum ini selalu ramai dikunjungi warga lokal dan wisatawan.
Bahkan kabarnya, saat musim hujan antusias masyarakat yang ingin berkunjung ke Curug Cibeureum ini tetap tinggi.
Baca Juga: Bocah 6 Tahun Tewas Tenggelam di Curug Awang Sukabumi
Belum lagi, bagi Anda yang hobi mendaki, medan menanjak menuju Curug Cibeureum ini wajib dicoba.
Karena masih begitu asri, jika beruntung Anda bisa melihat berbagai satwa seperti burung dan kera di Curug Cibeureum ini.
Air terjun di Curug Cibeureum ini adalah yang paling tinggi di dalam konservasi Taman Nasional Gunung Gede Pangrango.
Lokasi dari Curug Cibeureum ini tepat berada pada ketinggian kurang lebih 1.300 meter dari permukaan laut.
Dari foto-foto yang beredar, Curug Cibeureum ini tampak menyegarkan bukan?
Baca Juga: Bak Tirai, Merasakan Sensasi Segarnya Jeram Curug Hordeng Bogor
Nah, untuk masuk ke Curug Cibeureum ini Anda harus sudah memiliki Simaksi yakni Surat izin untuk masuk kawasan konservasi.
Biaya tiket masuknya sendiri untuk hari biasa dibanderol seharga Rp 16.000 dan Rp 18.500 pada akhir pekan (Sabtu dan Minggu).
Menarik sekali kan? Jadi jika Anda berkesempatan menikmati liburan di Cianjur dan hobi trekking, jangan lupa untuk mampir Curug Cibeureum ini ya.