7 Hal yang Perlu Diperhatikan Sebelum Makan di Dalam Transportasi Umum

Sabtu, 12 Oktober 2019 | 07:10 WIB
7 Hal yang Perlu Diperhatikan Sebelum Makan di Dalam Transportasi Umum
ilustrasi makan di kereta, makan di transportasi umum, makan di bus [shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - 7 Hal yang Perlu Diperhatikan Sebelum Makan di Transportasi Umum

Meski sudah ada aturan yang melarang seseorang untuk tidak makan di  transportasi umum, seperti bus hingga kereta, namun banyak dari kita berpendapat bahwa seringkali kita tidak punya pilihan lain, selain makan sambil bepergian.

Terutama bagi ibu hamil dan mereka yang menderita diabetes. Faktanya tetap saja, makan di transportasi umum adalah hal yang mungkin sebagian besar dari kita harus lakukan, karena alasan mendesak.

Jika Anda termasuk orang yang secara 'nakal' melanggar aturan dan tetap mengonsumsi makanan di transportasi umum, sebaiknya mulailah untuk memperhatikan orang-orang di sekitar Anda. 

Baca Juga: 5 Kreasi Kuliner Bertema Bebek, Gemesin Banget Bikin Nggak Tega Makan

Beberapa hal di bawah ini bisa Anda pertimbangkan untuk selalu diingat ketika makan di bus dan atau kereta. Berikut daftarnya seperti yang dilansir Metro.

ilustrasi makan di kereta, makan di transportasi umum, makan di bus [shutterstock]
ilustrasi makan di kereta, makan di transportasi umum, makan di bus [shutterstock]

1. Menghindari orang lain alergi

Di pesawat, beberapa maskapai sudah memberlakukan aturan agar penumpang mereka menahan diri untuk makan kacang-kacangan, menghindari ada seseorang di sekitar Anda yang alergi dengan makanan tersebut.

Jadi, siapa pun yang menderita alergi, sangat berisiko. Alergi makanan bisa mengancam jiwa dan kesehatan, jadi sebaiknya hindari beberapa penyebab alergi makanan paling umum di transportasi umum, seperti kacang, kerang, dan ikan. Anda tidak pernah tahu siapa yang  duduk di sebelah Anda.

2. Hindari makanan yang berbau menyengat

Baca Juga: Heboh YouTuber Korea Makan Siput Mentah, Duh Hati-hati Penyakitnya!

Sushi, telur, salmon asap, burger dansemua makanan apa pun yang memiliki bau menyengat, tidak boleh dikonsumsi di daerah tertutup seperti kereta atau bus. Ini tentu akan menggganggu penumpang lainnya, 

3. Jangan buang sampah sembarangan

Tak seorang pun ingin menemukan tumpukan tulang ayam di tempat kaki mereka. Jadi, perhatikan jenis makanan yang Anda makan dan bagaimana Anda akan membuangnya ketika Anda sudah selesai. Hal yang sama berlaku untuk kaleng minuman bersoda dan karton. 

4. Jangan berpikir tentang logistik

Kita sudah membahas bau, tetapi ada banyak faktor logistik lain yang perlu dipertimbangkan ketika Anda akan makan di transportasi umum. Segala sesuatu yang berpotensi memercikkan dan terkena penumpang lain harus dihindari, seperti mie dan spageti. Buah-buahan dengan kulit juga akan cenderung bermasalah setelah makan selesai. Memilih makanan ringan dan cepat habis akan lebih baik dan hanya membuat sedikit kekacauan.

5. Membawa serbet atau tisu

Makan bisa menjadi kegiatan yang berantakan, terutama ketika remahan-remahan yang Anda makan bertebaran ke mana-mana. Jika Anda tahu Anda akan makan di dalam transportasi umum, bawalah serbet atau tisu.

6. Jangan berisik

Tidak semua orang suka mendengar sesuatu yang berisik di transportasi umum. Makanan yang renyah cenderung membuat kebisingan di kereta atau bus, jadi hindari makan kacang, keripik dan atau sesuatu yang berbunyi lainnya. 

7. Jangan menjilat jari

ilustrasi menjilat jari setelah makan. makan pedas, makanan pedas [shutterstock]
ilustrasi menjilat jari setelah makan. makan pedas, makanan pedas [shutterstock]

Lalu, menjilat setiap jari setelah makan juga patut Anda hindari, beberapa orang akan terganggu melihat kebiasaan ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI