Gangguan kepada Mereka yang Usil
Peribahasa di mana bumi dipijak di situ langit dijujung, yang artinya di manapun kamu berada harus tetap memegang tata krama dan sopan santun, wajib diterapkan di Pulau Ontus. Meski tempat ini terlihat kosong, tidak ada salahnya meminta izin sekadar permisi.
Seperti lagi-lagi kisah yang diungkap Hamir, di mana satu waktu Pulau Onrust kedatangan pengunjung lebih dari 30 orang dan mayoritas perempuan.
Saat berkeliling pulau para perempuan ini tertawa kencang, sembari memasang musik melalui speaker dengan suara keras dan berjoget. Tak lama kemudian, serempak 6 perempuan kerasukan secara bersamaan.
Baca Juga: Usai Syuting di Hutan, Angela Lee Sering Alami Gangguan Mistis
"Joget keliling ketawa ngakak-ngikik, kesurupan sekali cewek 6 semua dikenain. Katanya, 'masuk di wilayah saya nggak permisi'," ungkap Hamir.
Beranjak dari kejadian itulah ia berpesan kepada pengunjung yang pelesiran ke Pulau Onrust untuk menghargai destinasi ini dengan menjaga perilaku. Jangan bersikap di luar batas atau tidak sopan.
"Ya namanya dunia lain, jaga perilaku. Istilahnya numpang permisi dan nggak menganggu sebagai bentuk menghormati tempat ini. Pernah ada pengunjung kesurupan. Yang kesurupan bilang begini 'Ada orang masuk ke rumah, tapi nggak permisi, pasti kamu kesel kan?' ya dia juga sama dengan saya, di rumah saya nggak permisi, gabrak gabruk, ya saya ganggu," bebernya panjang lebar.
Selain cerita soal pengunjung yang kesurupan, karena setel musik kencang, joget-joget sembari tertawa, ada kisah lain yang diungkap Hamir. Seperti apa? Lanjut ya di halaman berikutnya.
Baca Juga: Main Film Horor, Luna Maya Belum Dapat Pengalaman Mistis