"Saya menyambut bangga dan terharu atas apa yang disampaikan Pak Gubernur Bali yang telah berjuang untuk Kabupaten Klungkung, Khususnya Nusa Penida untuk dukungan pengembangan Infrastruktur di anggaran APBN dan APBD 2020," ujar Suwirta.
Ditambahkan Suwirta, meningkatnya perkembangan wisata Nusa Penida tidak terlepas dari peran beragam festival yang diadakan di Nusa Penida, termasuk peningkatan insfrastruktur pun menjadi prioritas Suwirta.
"Sejak 5 Tahun terakhir, sudah 70% seluruh jalan di Nusa Penida teraspal dan masih terus berkembang” Ujarnya.