Suara.com - Kenali 6 Ciri-Ciri Catfishing, Si Penjerat Kencan Online
Hubungan dengan lawan jenis kini bisa dimulai melalui dunia maya. Hadirnya berbagai platform kencan membuat orang tertarik menemukan pasangan potensial melalui aplikasi. Bahkan ada yang sampai menjalani hubungan virtual selama bertahun-tahun.
Namun sudah menjadi rahasia umum kalau kencan online memiliki efek negatif, salah satunya Catfishing. Yaitu tindakan penipuan identitas untuk menjerat seseorang dalam hal apa saja. Modusnya dengan menciptakan hubungan romantis. Mereka mamalsukan identitas atau memakai akun orang lain untuk memancing agar mendapat mangsa. Merangkum dari Boldsky, Selasa (8/10/2019) berikut 7 tanda ada unsur catfishing dalam kencan online.
1. Dia mengatakan sangat cinta
Percikan asmara mungkin saja tercipta dalam kencan online. Akibatnya hubungan bisa terjadi begitu cepat dan jauh. Ingat, dia tetap saja orang asing. Kata-kata cinta hanya unpan yang dipakai untuk memancing Anda.
Baca Juga: Wah, Facebook Kini Ada Fitur Kencan Online
2. Teman atau followers sedikit
Profil pengguna dapat membantu dalam mengetahui seseorang dalan kencan onlien. Jika teman kencan tidak punya atau hanya memilii sedikit followers, maka itu menunjukkan alarm bahaya. Scammers umumnya menyesuaikan profil mereka sedemikian rupa sehingga terlihat nyata.
3. Foto tampak sempurna
Jika fotonya tampak seperti cover majalah. Segera abaikan orang itu dan secepatnya selamatkan diri. Bisa jadi dia hanya mencuri foto dari internet untuk memikat Anda.
4. Profilnya aneh
Baca Juga: Waktu yang Tepat untuk Bertemu dengan Teman Kencan Online, Ini 6 Tipsnya
Salah satu yang mencurigakan adalah mereka memakai nama-nama aneh. Misalnya "your man", "An angel," dan lain sebagainya.
5. Meminta uang
Anda harus berhati-hati ketika seseorang yang baru saja Anda temui secara online lalu meminta uang. Meskipun baik untuk membantu orang lain, meminjamkan uang kepada seseorang, Anda belum pernah bertemu langsung dan terlalu bodoh untuk meminjamkan.
6. Susah video call
Berbagi foto mungkin mudah. Tapi tidak dengan video. Coba ajak dia untuk video call, kalau dia menghindar berarti ada sesuatu yang disembunyikan.
Berkenalan lewat online untuk mendapat teman kencan tentu tidak ada salahnya, asal memperhatikan bagaimana teman kencan Anda, apakah ia melakukan 6 ciri di atas, waspadai!