Hari Batik Nasional, Ini 5 Kreasi Kue Bernuansa Batik yang Cantik Dilirik

Rabu, 02 Oktober 2019 | 11:45 WIB
Hari Batik Nasional, Ini 5 Kreasi Kue Bernuansa Batik yang Cantik Dilirik
Kreasi kue bernuansa batik. (Instagram/@naijabakers247)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Indonesia wajib berbangga, karena setiap tanggal 2 Oktober ini kita merayakan Hari Batik Nasional.

Pemilihan Hari Batik Nasional, jatuh pada tanggal 2 Oktober ini ditetapkan berdasarkan keputusan UNESCO yang telah secara resmi mengakui batik Indonesia sebagai warisan budaya dunia.

Pada tanggal ini, seluruh lapisan masyarakat Indonesia mulai dari pelajar hingga pejabat pemerintahan disarankan untuk mengenakan batik.

Tak hanya melulu kain dan pakaian, rupanya batik ini seiring berjalannya waktu sudah mulai merambah dunia kuliner lho.

Baca Juga: Hari Batik Nasional, Ini Deretan Promo Belanja yang Beri Diskon Besar

Terbukti, sudah banyak produsen makanan yang mulai membuat kreasi kue dengan motif batik.

Mulai dari kue bolu sampai tart dengan motif batik, kini semakin diminati tak hanya oleh masyarakat Indonesia saja.

Penasaran, seperti apa bentuk dan indahnya kue bermotif batik ini? Berikut Suara.com rangkum 6 kreasi kue batik dari berbagai sumber, Rabu (2/1/19) untuk Anda.

1. Cantik sekali bukan, cake dengan motif batik asli Pekalongan ini?

Kreasi kue bernuansa batik. (Instagram/@kursus_cece)
Kreasi kue bernuansa batik. (Instagram/@kursus_cece)

2. Tersedia juga kue batik dalam bentuk bolu gulung. Sekilas sangat mirip dengan kain asli ya?

Baca Juga: Warganet Berbondong-bondong Ucapkan Selamat Hari Batik Nasional

Kreasi kue bernuansa batik. (Instagram/@adilarina)
Kreasi kue bernuansa batik. (Instagram/@adilarina)

3. Kue tart dengan motif batik ini juga terlihat unik dan menarik lho

Kreasi kue bernuansa batik. (Instagram/@naijabakers247)
Kreasi kue bernuansa batik. (Instagram/@naijabakers247)

4. Ada pula yang dibentuk tas dengan motif batik mega mendung khas Cirebon

Kreasi kue bernuansa batik. (Instagram/@sekarwangicake)
Kreasi kue bernuansa batik. (Instagram/@sekarwangicake)

5. Tak kalah menarik, ada juga cookies dengan motif batik penuh warna di bagian atasnya

Kreasi kue bernuansa batik. (Instagram/@radishacak_by_diansiregar)
Kreasi kue bernuansa batik. (Instagram/@radishacak_by_diansiregar)

6. Kue batik ini juga cocok untuk dijadikan oleh-oleh atau bingkisan lho, jika dikemas dalam wadah eksklusif seperti ini

Kreasi kue bernuansa batik. (Instagram/@bolubatik.khawung)
Kreasi kue bernuansa batik. (Instagram/@bolubatik.khawung)

Menarik sekali bukan, deretan kue batik di atas tadi? Sekali lagi Selamat Hari Batik semuanya!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI