Suara.com - Simpan Kue Tart di Kulkas, Amannya Sampai Berapa Hari Ya?
Kue tart atau whole cake kerap diboyong untuk melengkapi acara ulang tahun, anniversary, dan syukuran. Kue ini biasanya berukuran besar dan mayoritas berisi krim.
Ukurannya yang besar dan krimnya yang manis membuat kue ini sulit sekali dihabiskan dan membutuhkan banyak waktu. Alhasil, biasanya konsumen lebih pilih menyimpan di kulkas.
Lalu, berapa lama maksimal penyimpanan kue tart di kulkas?
Baca Juga: Membaca Kepribadian dari Kue Favorit, Begini Karakter Pecinta Red Velvet
Tessa Andriani selaku Brand Manager BreadTalk Indonesia mengatakan, kue tart breadtalk yang tanpa bahan pengawet tidak boleh dibiarkan di lemari pendingin lebih dari tiga hari.
"Kalau yang whole cake tahan tiga hari, tapi harus langsung disimpan di lemari es. Jadi kalau misalmya dibawa suhu ruang itu sampai 3 jam, kalau di lemari pendingin maksimal di 3 hari di lemari es," ujar Tessa dalam acara peluncuran Breadtalk Festival di Blok M Plaza, Jakarta Selatan, Senin (30/9/2019)
Tessa mengatakan kesalahan yang sering dilakukan konsumen ialah karena menganggap kue tart masih enak disimpan di lemari pendingin lebih dari tiga hari, mereka banyak yang abai dan tidak sadar jika kualitas kue sudah berkurang.
"Nggak ada (yang berbahaya) cuman kita kualitas 100 persen, kaya beli daging di supermarket kita nggak bawa tas pendingin dibawa pulang jalan-jalan dulu kan itu juga udah persentasenya nggak sempurna lagi," jelas Tessa
"(Kue) ulang tahun 3 hari kedepan masih enak, kadang kalau simpen ke kulkas bisa sampe seminggu ah masih enak-enak aja. Cuman kalau kita punya spesialis juga kita udah cek kalau misalnya saran dari kami maksimal 3 hari," lanjutnya.
Baca Juga: Makan Kue Bulan Tiap Hari, Darah Pria Ini Keruh dan Berwarna Putih Susu
Tessa mengumpamakan kue tart seumpama minuman probiotik yang ramai di pasaran harus disimpan berdasarkan suhu yang tepat, karena jika tidak bakteri baiknya akan berkurang.