Suara.com - Di film Filosofi Kopi dikenal dengan para barista ganteng dan keren. Apa sih alasan cowok barista menarik dijadikan pasangan?
Untuk para perempuan, kalian sering pergi ke coffee shop? Apa sih yang membuat kamu selalu pergi ke sana? Karena menunya enak atau karena baristanya ganteng-ganteng? Hayo ngaku!
Belakangan, profesi barista memang menjadi salah satu profesi yang banyak ditekuni oleh para pria saat ini. Nggak heran jika saat ini kamu sering menemukan kedai kopi dengan barista yang good looking!
Jika memiliki pasangan seorang barista tentu akan memiliki nilai lebih sendiri, lho. Apa aja sih alasan cowok barista menarik dijadikan pasangan?
Baca Juga: Jangan Jaim, 4 Manfaat Jadi Diri Sendiri Depan Pasangan
Setiap hari seorang barista mendapat banyak berbagai macam jenis pesanan. Itulah dia dituntut untuk pandai mengingat. Selain itu, ia juga harus jeli dalam mendengarkan pesanan. Salah satu ciri menjadi pendegar yang baik adalah selalu fokus.
Seorang barista tentu sudah terbiasa fokus dalam pekerjaannya. Dia sudah ahli dalam mendengarkan pesanan pelanggan apalagi mendengarkan cerita orang yang ia sayang.
Membuat kopi yang memiliki kualitas baik itu butuh kesabaran tingkat tinggi, lho. Seorang barista harus menakar gram bubuk kopi, menuangkan air panas dengan suhu yang pas, serta harus menunggu air di dalam saringan dan menghasilkan sari kopi.
Nah, ternyata beda teknik dalam menuang air dan beda suhu panas bisa merubah cita rasa kopi. Duh, bisa kamu bayangkan seberapa besar sabar seorang barista.
Seorang barista sangat sabar dalam membuat kopi, apalagi menghadapi masalah yang datang dengan orang yang ia sayang. Pasti sabar banget!
Baca Juga: Minta Pasangan Deteksi Dini Kanker Prostat Jadi Sikap Tepat Sayang Keluarga
Mereka juga dituntut untuk bisa multitasking. Seorang abrista harus mampu membuat pesanan secepat mungkin dan dituntut untuk bisa membuat beberapa minuman dalam satu waktu.