Idola Baru Indonesia, Ini Deretan Ketua Bem yang Viral Pasca Demo RKUHP

Kamis, 26 September 2019 | 20:10 WIB
Idola Baru Indonesia, Ini Deretan Ketua Bem yang Viral Pasca Demo RKUHP
Ketua BEM UGM, Muhammad Atiatul Muqtadir. (Instagram/@fathuurr_)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Belakangan ini, beberapa daerah di Indonesia ramai aksi demo mahasiswa yang menentang RUU KUHP dan UU KPK.

Bukan hanya aksinya yang menjadi sorotan warganet, sosok gagah ketua BEM yang pandai berorasi pun membuat para wanita penasaran.

Menjawab rasa penasaran warganet, berikut deretan ketua BEM yang viral pasca demo RKUHP kemarin. Yuk serbu akun Instagramnya!

Ketua BEM UI
Manik Marganamahendra langsung menjadi sorotan karena berani menyerukan mosi tidak percaya pada DPR RI. Ketua BEM UI ini Menentang RUU KUHP dan UU KPK dan menyebut DPR sebagai 'Dewan Penghianat Rakyat'.

Baca Juga: Ketua BEM UI: Oposisi dan Pemerintah Sama-sama Ngawur!

Manik Marganamahendra adalah mahasiswa S1 Kesehatan Masyarakat FKM UI angkatan 2015. Ia mendapat pujian dari warganet karena aura pemimpinnya begitu kuat ketika demo. Kini, Manik jadi idola baru masyarakat.

Ketua BEM UI, Manik Marganamahendra. (Instagram/@marganamahendra)
Ketua BEM UI, Manik Marganamahendra. (Instagram/@marganamahendra)

Ketua BEM UGM
Ketua BEM UGM yang satu ini sempat jadi pembicaraan hangat warganet karena sanggup menggeser artis tampan sebagai idola anak muda. Muhammad Atiatul Muqtadir terlihat begitu berkharisma ketika berorasi dan ditampilkan di salah satu stasiun TV swasta.

Fakta bahwa mahasiswa Kedokteran Gigi UGM angkatan 2015 sebagai lulusan pesantren langsung membuat warganet semakin meleleh. Bukan cuma jago orasi, pria yang akrab disapa Fathur ini juga pintar mengaji. Kesengsem kan, kamu?

Ketua BEM UGM, Muhammad Atiatul Muqtadir. (Instagram/@fathuurr_)
Ketua BEM UGM, Muhammad Atiatul Muqtadir. (Instagram/@fathuurr_)

Ketua BEM Trisakti
Sebelum viral karena ikut demo penolakan RKUHP, nama Dinno Ardiansyah sudah lebih dulu populer di kalangan kampus karena menentang kampusnya dalam pemberian gelar Putra Reformasi kepada Joko Widodo.

Baginya, gelar ini dinilai tidak sejalan dengan perjuangan Univesitas Trisakti terkait HAM.

Baca Juga: Pasang Foto Ketua BEM UGM, Awkarin Akui Jatuh Cinta

Ketua BEM Trisakti, Dinno Ardiansyah. (Instagram/@dinnoardiansyah)
Ketua BEM Trisakti, Dinno Ardiansyah. (Instagram/@dinnoardiansyah)

Presiden Keluarga Mahasiswa ITB
Presiden KM ITB, Royyan A Dzakiy juga tak luput dari perhatian warganet. Sosoknya melejit ketika berhasil adu argumen dangan Fahri Hamzah.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI