Kurang Nyaman dengan Organ Intim Istri, Ini CaraTerbaik untuk Bicara Jujur

Selasa, 24 September 2019 | 21:05 WIB
Kurang Nyaman dengan Organ Intim Istri, Ini CaraTerbaik untuk Bicara Jujur
Kurang Nyaman dengan Organ Intim Istri, Ini CaraTerbaik untuk Bicara Jujur (sumber: Visualphotos).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kurang Nyaman dengan Organ Intim Istri, Ini CaraTerbaik untuk Bicara Jujur

Membahas tentang area organ intim memang masih tabu dan sangat sensitif. Terkadang hal itu menghambat komunikasi pasangan suami-istri untuk berbicara soal ketidaknyamanan saat berhubungan seksual.

Apalagi organ intim wanita memang kerap mengalami masalah. Mulai dari kering, terlalu basah, bau, dan kotor. Ketika istri tidak sadar, sulit bagi suami untuk bicara jujur. Sebab, jujur mungkin akan menimbulkan risiko berat yang dapat menyakiti hati istri.

Psikolog Tara Adhisti de Thouars mengatakan, topik tentang kritik terhadap area organ intim pasangan memang dapat memicu pertengkaran. Terlebih bila disampaikan dengan cara tidak beretika.

Baca Juga: Oleskan Krim Cukur Kaki di Organ Intim, Mr P Pria Ini Melepuh!

Psikolog Tara Adhisti de Thouars [Suara.com/Vessy]
Psikolog Tara Adhisti de Thouars [Suara.com/Vessy]

"Konstruksi sosial membentuk organ intim sebagai suatu topik yang sering ditutupi. Karna tau kalau dibahas pasti akan berantem dan bikin istri tersinggung. Parahnya dapat memancing istri mengkritik kebersihan organ intim suami juga," ungkap Tara ketika ditemui Suara.com di acara Corine de Farme, Selasa (24/9/2019) di Jakarta Pusat.

Untuk itu, agar suami bisa jujur dan tidak menyakiti hati istri, Tara menyarankan kepada suami untuk tidak bicara secara to the point. Tetapi mulailah dengan prolog yang tujuan ke arah yang dimaksud.

"Misalnya bilang sama istri, 'sayang aku suka deh kalau kamu organ intimnya bersih, lembab, dan wangi. Aku sebelum berhubungan selalu bersih-bersih, kamu juga dong'. Atau suami bisa bertanya kepada istri yang diinginkan dari mereka. Sehingga sama-sama membuka diri dan memberi kesempatan untuk bicara jujur," jelas Tara.

Namun demikian, Tara lebih menyarankan agar wanita memiliki kesadaran untuk merawat ksehatan organ intim sebelum diprotes suami. Selain menghindari problem sensitif dalam rumah tangga, tentu sangat  menguntungkan bagi diri sendiri.

"Saya mengarahkan kepada si perempuan. Itu punya kita. Mulai dari diri sendiri untuk merasa feel good, feed mood, percaya diri dan nyaman. Rutin membersihkan organ intim dan hindari penggunaan bahan kimia," imbuhnya.

Baca Juga: Idap Penyakit Autoimun, Organ Intim Wanita ini Membengkak dan Melepuh

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI