Suara.com - 5 Cara Haluskan Telapak Tangan yang Kasar Kembali Seperti Kulit Bayi.
Banyak hal yang dapat membuat telapak tangan kasar. Biasanya, gangguan ini terjadi bersamaan dengan kondisi kulit kering. Bisa karena tangan Anda banyak terkena sinar matahari, mengendarai motor hingga telapaknya kasar hingga pekerjaan yang membuat telapak tangan Anda bersentuhan dengan banyak benda, seperti mengetik, di bagian dapur dan lain-lain.
Jangan cemas, beberapa cara berikut dapat membantu menghaluskan kulit telapak tangan Anda yang kasar.
Tak hanya membuat tampilannya jadi kasar, kulit telapak tangan yang kasar tentu membuat Anda tak nyaman. Anda bisa mengikuti beberapa cara menghaluskan telapak tangan yang kasar, seperti dilansir Hello Sehat.
Baca Juga: Ingin Tahu Kepribadian dan Profesi Tepat untuk Anda? Lihat Jari Tangan Anda
1. Tidak berlebihan mencuci tangan pakai sabun
Mencuci tangan memang bagian dari hidup sehat. Akan tetapi, kebiasaan ini tidak boleh dilakukan secara berlebihan.
Cara mencuci tangan yang direkomendasikan adalah pakai sabun dan air hangat. Sayangnya, keduanya bisa membuat tangan Anda rentan kasar.
Paparan bahan kimia dan suhu panas dari air bisa mengurangi kelembapan sehingga membuat kulit Anda kering.
Itu sebabnya, Anda harus bijak ketika mencuci tangan agar cara ini dapat menghaluskan kembali telapak tangan Anda yang kasar.
Baca Juga: Kemunculan Harimau Gegerkan Warga Aceh, BKSDA dan Pawang Turun Tangan
Cucilah tangan secukupnya, seperti pada sebelum dan sesudah makan, selesai membersihkan sesuatu, atau setelah menggunakan toilet. Saat mencuci tangan, jangan menggosoknya terlalu keras. Lakukanlah secara perlahan dan pijat lembut hingga ke sela jari.
2. Pilih produk pembersih yang tepat
Selain kebiasaan cuci tangan yang kurang tepat, telapak tangan yang kering juga bisa disebabkan oleh produk yang terlalu keras untuk tangan. Agar telapak tangan Anda yang kasar kembali harus, salah satu cara yang perlu Anda lakukan adalah mengganti produk dengan yang lebih aman.
Anda mungkin perlu memilih pembersih yang bebas alkohol, pewangi, dan pewarna. Pilih juga produk yang dilabeli hypoallergenic yang kemungkinan lebih aman untuk kulit yang sensitif.
3. Sering pakai pelembap
Kulit kasar disebabkan oleh kondisi kulit kering. Jadi, cara menghaluskan telapak tangan yang kasar tentu saja dengan sering pakai pelembap. Anda mungkin memerlukan produk pelembap khusus yang diformulasi untuk kulit tangan, yakni hand cream.
Nah, memakai pelembap tidak hanya setelah mandi saja. Jika kulit Anda memang kering dan kasar, oleskan pada kulit tangan sesuai kebutuhan. Misalnya, setelah Anda mencuci tangan.
4. Perbanyak minum air putih
Kondisi kulit kering dan kasar bisa diatasi dengan memenuhi kebutuhan cairan tubuh, yakni minum air putih. Pasalnya, air bisa menjaga kelembapan kulit tubuh Anda.
Cara menghaluskan telapak tangan yang kasar ini cukup mudah Anda lakukan. Anda hanya perlu disiplin untuk minum air. Bila Anda mudah lupa, cobalah untuk memasang pengingat di ponsel Anda agar bisa tetap minum air.
5. Makan makanan sehat
Menjaga kelembapan kulit tidak hanya dilakukan dengan perawatan di luar tubuh saja. Pasalnya, kulit membutuhkan berbagai nutrisi yang bisa Anda dapatkan dari makanan. Tingkatkan asupan makanan sehat, seperti sayur, buah, dan kacang-kacangan.
Jika Anda telah mencoba berbagai cara menghaluskan telapak tangan yang kasar, tapi tak juga ampuh, mungkin sudah saatnya Anda meminta bantuan dokter.
Berdasarkan laman Mayo Clinic, kondisi kulit kering dan dibiarkan begitu saja bisa menyebabkan komplikasi, seperti eksim atau infeksi. Jadi, jangan ragu berkonsultasi ke dokter untuk mendapatkan penanganan yang tepat jika telapak tangan yang kasar infeksi atau hal yang tidak bisa lainnya.