Suara.com - Pesona idol Kpop yang tak terbantahkan mungkin saja membuat banyak orang berharap bisa menjadi orang terdekat mereka, misalnya dengan menjalin hubungan asmara. Namun, apakah menjadi kekasih seorang idola memang menyenangkan?
Melansir Koreaboo, seorang YouTuber bernama Jina Kim membuat pengakuan mengejutkan kepada temannya, KyungHa. Dia mengaku pernah berpacaran dengan seorang idol Kpop selama setahun.
KyungHa tampak syok mendengar pengakuan Jina. Dia benar-benar penasaran identitas artis tersebut tapi Jina Kim memutuskan tetap merahasiakannya demi menghargai sang mantan dan kariernya.
KyungHa mulanya berpikir mantan pacar Jina tidak memperlakukan temannya dengan baik. Namun, Jina langsung menyebutkan jika si idol Kpop pada dasarnya lebih baik ketimbang mantan pacarnya yang lain.
Baca Juga: Andalkan Tisu Basah, Begini Cara Idol Kpop Atasi Masalah Keringat Berlebih
Meski begitu, Jina lalu menyarankan kepada orang lain untuk tidak berpacaran dengan idol Kpop. Mengapa? Rupanya, saat Jina berpacaran dengan seorang idola, itu sangat melelahkan karena dia harus merahasiakan hubungan mereka dan selalu kencan diam-diam.
Sebelum lanjut dengan alasan berikutnya, KyungHa penasaran bagaimana bisa temannya berpacaran dengan artis. Lagi-lagi jawaban yang didapat membuatnya terkejut karena Jina mengaku mereka berkenalan di aplikasi kencan online Tinder.
Uniknya, Jina baru tahu kalau orang itu adalah seorang trainee setelah tiga pekan berkencan.
Hubungan mereka awalnya baik-baik saja. Dia pun turut senang saat sang kekasih debut di dunia hiburan. Namun, dia mulai khawatir karena pasti akan ada banyak aturan yang diberlakukan.
Tentu saja pacarnya itu juga menjadi sangat sibuk. Selain tur, sang artis harus latihan setiap hari.
Baca Juga: Ungkapkan Terima Kasih, Artis Korea Ini Beli Mobil Buat Manajernya
"Aku bertemu dia dua bulan sekali. Itu gila, kan? Aku tidak tahu apakah ini normal atau tidak. Aku bertanya kepada teman Kpop yang lain dan mereka bilang, 'Tidak, ini tidak normal'," kata Jina dalam video berjudul "Why you should NOT date K-Pop idol *SPILLING THE TEA* di saluran YouTube miliknya, itsjinakim, beberapa waktu lalu.