Pico Derma, Solusi Cepat Bikin Kulit Wajah Cerah

Sabtu, 14 September 2019 | 14:00 WIB
Pico Derma, Solusi Cepat Bikin Kulit Wajah Cerah
Peluncuran Pico Derma. (Dinda Rachmawaty)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kebutuhan setiap orang, khususnya para perempuan modern, untuk merawat kesehatan kulit wajah saat ini semakin meningkat. Hal inilah yang membuat berbagai klinik kecantikan terus berinovasi dengan menghadirkan perawatan dengan teknologi terbaru untuk mencapai hasil yang dinginkan, sesuai dengan permasalahan kulit masing-masing. Salah satunya ialah Pico Derma yang diluncurkan pada Jumat (13/9/2019), di klinik kecantikan Dermaster Indonesia, di kawasan Pondok Indah Jakarta Selatan.

Menurut Dokter Stiven, Head Dokter Dermaster Cabang ITC Permata Hijau, Pico Derma hadir menjawab kebutuhan masyarakat Asia, khususnya Indonesia, akan teknologi laser.

"Orang Asia sama Barat beda. Jadi laser yang bagus buat Barat belum tentu baik buat orang Asia. Begitu sebaliknya. Nah, Pico Derma ini teknologi laser terbaru yang bermanfaat untuk menyempurnakan kondisi kulit wajah orang Asia," jelasnya saat ditemui dalam peluncuran Pico Derma di Dermaster, Pondok Indah, Jakarta Selatan, Jumat (13/9/2019).

Lebih lanjut, kata Dokter Stiven, nama Pico Derma sendiri sebenarnya diambil dari satuan waktu yang dimiliki oleh laser ini, yang menggunakan gelombang dengan kecepatan pico, satuan waktu yang sangat singkat, sehingga prosesnya pun lebih pendek, lebih cepat, dan aman bagi siapa pun.

Baca Juga: 3 Rahasia Perawatan Kulit Cerah ala Girlband Red Velvet

Perawatan Pico Derma sendiri, sangat bermanfaat untuk menghilangkan flek, melasma, menghilangkan tato, mencerahkan dan meratakan warna kulit, serta menghilangkan noda hitam di wajah karena bekas jerawat. Namun yang paling penting, perawatan ini aman karena sudah mendapatkan US FDA Approved.

Sebaiknya, lanjut dia, Pico Derma dilakukan oleh para pasien secara bertahap dan teratur sesuai saran dokter.

"Pengulangan tergantung pada indikasi atau kondisi kulit pasien. Biasanya dapat diulang 1-2 minggu untuk pencerahan dan 4-6 minggu untuk kasus pigmentasi atau flek. Efek samping hampir tidak ada asal dikerjakan dengan benar dan oleh dokter ahli," jelasnya.

Untuk down time, kata Dokter Stiven, sebenarnya tergantung kasus tiap pasien. Namun biasanya, jika digunakan untuk pencerahan atau peremajaan kulit biasanya tidak ada reaksi samping, atau hanya berupa kemerahan yang akan hilang dalam 1-2 hari. Berbeda untuk kasus seperti pigmentasi atau flek yang biasanya kemerahan.

Bagi para perempuan yang memiliki kulit sensitif pun tak perlu khawatir mencoba treatment Pico Derma. Laser Pico Derma aman untuk semua jenis kulit dan semua warna kulit. Dokter akan mengatur energi sesuai dengan jenis atau warna kulit pasien.

Baca Juga: Bikin Kulit Cerah, Tren Make Up Berkilau Gantikan Kosmetik Matte

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI