Suara.com - Tes Kepribadian: Yang Mana Posisi Duduk Favoritmu ?
Bahasa tubuh adalah bentuk komunikasi nonverbal yang seringkali tidak disadari oleh seseorang. Inilah yang membuat bahasa tubuh memainkan peranan penting dalam banyak hal.
Mulai dalam wawancara kerja, kencan, dalam hubungan dengan orang sekitar dan pertemuan sosial.
Seorang ahli bahasa tubuh, Dr. Paul Eckman seperti yag dilansir dalam Understanding Compassion mengungkap, bahasa tubuh, termasuk bagaimana posisi yang kita pilih untuk duduk mencerminkan bagaimana kepribadian kita.
Baca Juga: Tes Kepribadian: Apa Kopi Favoritmu? Ungkap Kepribadian Anda Sesungguhnya
Untuk mengetahui hal tersebut, Anda bisa mengikuti sebuah tes kepribadian menyenangkan berikut ini dilansir unerstandingcompassion.com.
Caranya, duduklah dan perhatikan bagaimana Anda secara alami menempatkan kaki Anda, kemudian baca penjelasan dari posisi duduk tersebut yang dikaitkan dengan kepribadian Anda.
Posisi 1
Jika secara teratur Anda duduk di posisi ini, menunjukkan bahwa Anda adalah orang yang jujur dan dapat dipercaya. Juga kadang-kadang tidak yakin dengan diri sendiri.
Sikap kaki yang lebih luas berhubungan dengan mengatakan hal yang sebenarnya, sedangkan posisi kaki yang terbalik berhubungan dengan posisi pribadi yang tidak pasti.
Jika Anda sering duduk dengan posisi satu, ini juga menandakan bahwa Anda adalah tipe orang yang dicari orang lain untuk diajak bicara.
Baca Juga: Cuma 5 Menit, Tes Kepribadian Ini Deteksi Anda Kena Alzeimer atau Tidak
Anda memiliki keterampilan mendengarkan yang hebat dan merupakan pendukung yang luar biasa. Agak aneh, spontan, dan memiliki selera humor yang tinggi.
Tak heran jika banyak orang selalu terhibur saat bersama Anda.
Lantas, bagaimana dengan posisi duduk lainnya? Baca di halaman selanjutnya.