Lagi, Ini 5 Tempat Wisata dari Lagu Didi Kempot untuk Sobat Ambyar

Selasa, 10 September 2019 | 17:59 WIB
Lagi, Ini 5 Tempat Wisata dari Lagu Didi Kempot untuk Sobat Ambyar
Tempat Wisata dari Lagu Didi Kempot, Khusus untuk Sobat Ambyar. (Instagram/@budi.batara)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sepekan terakhir, nama penyanyi campursari Didi Kempot tengah jadi pusat perhatian generasi milenial.

Pasalnya, pria kelahiran Surakarta ini kerap membawakan lagu galau dengan menyertakan nama sejumlah tempat wisata di dalam liriknya.

Tak sedikit generasi milenial yang menitikan air mata ketika mendengar lantunan lagu dari sosok Didi Kempot ini.

Nah, berikut Suara.com rangkum, 5 tempat wisata yang terinspirasi dari lagu Didi Kempot, Selasa (10/9/19).

Baca Juga: Duh, 5 Aksi Menyebalkan Turis di Tempat Wisata Ini Bikin Emosi

1. Gunung Api Purba Nglanggeran

Tempat Wisata dari Lagu Didi Kempot, Khusus untuk Sobat Ambyar. (Instagram/@anggi.sidiq)
Tempat Wisata dari Lagu Didi Kempot, Khusus untuk Sobat Ambyar. (Instagram/@anggi.sidiq)

Pendengar setia Didi Kempot, pasti tak asing lagi dengan lagu berjudul Banyu Langit.

Lagu ini menceritakan tentang seseorang yang teringat akan kenangan bersama kekasihnya ketika berdua di Gunung Api Purba Nglanggeran.

2. Malioboro

Tempat Wisata dari Lagu Didi Kempot, Khusus untuk Sobat Ambyar. (Instagram/@putramahersya)
Tempat Wisata dari Lagu Didi Kempot, Khusus untuk Sobat Ambyar. (Instagram/@putramahersya)

Malioboro tak lepas dari memori lagu galau Didi Kempot. Dalam salah satu lagunya, disebutkan seseorang yang dikhianati sang kekasih.

Baca Juga: Dikunjungi Lee Seung Gi, Tempat Wisata Ini Ditutup Sementara

Padahal, pria tersebut awalnya telah mengungkapkan cintanya kepada sang kekasih ketika berada di depan Hotel Malioboro.

Nah, agar tak terlalu galau, Anda bisa mengobati rasa sedih dengan berkeliling naik andong serta mencicipi kuliner khas Yogyakarta yang ada di sepanjang jalan Malioboro.

3. Stasiun Balapan

Tempat Wisata dari Lagu Didi Kempot, Khusus untuk Sobat Ambyar. (Instagram/@budi.batara)
Tempat Wisata dari Lagu Didi Kempot, Khusus untuk Sobat Ambyar. (Instagram/@budi.batara)

Wah, kalau lokasi ini tak perlu ditanya lagi, Anda pasti tahu kalau Stasiun Balapan tersemat dalam salah satu lirik lagu yang dinyanyikan oleh Didi Kempot.

Stasiun Balapan dikisahkan menjadi saksi bisu kisah cinta seseorang yang berpisah dengan kekasihnya di tempat tersebut.

Semenjak berpisah di Stasiun Balapan, keduanya tak pernah bertemu kembali.

4. Pasar Klewer

Tempat Wisata dari Lagu Didi Kempot, Khusus untuk Sobat Ambyar. (Instagram/@fajarsudarsono)
Tempat Wisata dari Lagu Didi Kempot, Khusus untuk Sobat Ambyar. (Instagram/@fajarsudarsono)

Siapa sangka kalau Didi Kempot sempat mempromosikam Pasar Klewer lewat lirik lagunya.

Didi Kempot bahkan mengatakan dalam lagunya bahwa pasar yang berlokasi di Kota Solo tersebut menyediakan berbagai kebutuhan.

Diketahui, Pasar Klewer merupakan sentra tekstil besar di Kota Solo. Pasar ini telah ada sejak zaman penjajahan Jepang.

Dulunya, Pasar Klewer ini adalah tempat pemberhentian kereta api. Rugi memang rasanya jika berkunjung ke Solo tak mampir ke Pasar Klewer serba ada ini.

5. Jembatan Suramadu

Tempat Wisata dari Lagu Didi Kempot, Khusus untuk Sobat Ambyar. (Instagram/@andi.utsman)
Tempat Wisata dari Lagu Didi Kempot, Khusus untuk Sobat Ambyar. (Instagram/@andi.utsman)

Rindu seseorang, Didi Kempot sempat menyanyikan lagu dengan menyebutkan Jembatan Suramadu sebagai tempat kenangannya bersama orang terkasih.

Jembatan Suramadu diketahui merupakan jembatan penghubung Pulau Madura dan Pulau Jawa.

Menjelang malam hari, jembatan sepanjang 5.438 ini dipenuhi dengan lampu yang menghadirkan nuansa syahdu serta romantis.

Tidak sedikit wisatawan yang tertarik untuk menepikan kendaraan mereka ketika melewati Jembatan Suramadu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI