Untuk menghaluskan kulit, kupas satu buah alpukat dan ambil kulitnya. Gosokkan bagian dalam kulit alpukat pada wajah Anda selama beberapa menit. Diamkan kulit wajah Anda selama 15 menit. Kemudian, bilas wajah Anda dengan air hangat.
3. Minyak kelapa
Minyak kelapa juga dapat digunakan sebagai salah satu cara menghaluskan kulit wajah secara alami. Minyak ini dapat meningkatkan kelembapan kulit dan menambah jumlah lemak pada permukaan kulit.
Selain itu, minyak kelapa juga mengandung asam lemak jenuh yang dapat mengisi celah pada kulit dan membuatnya tetap lembut.
Baca Juga: Catat, Tips Memilih Serum Perawatan Wajah Sesuai Kondisi Kulit
Cukup siapkan satu sendok makan minyak kelapa. Taruh pada kedua tangan Anda, kemdian usap hingga terbentuk lapisan tips. Oleskan lapisan tipis ini pada seluruh wajah dan leher. Diamkan selama semalam, lalu bilas pada esok harinya.
4. Lidah buaya
Cara alami lain yang tidak kalah ampuh untuk menghaluskan kulit wajah adalah dengan menggunakan lidah buaya. Lidah buaya mengandung antioksidan, beberapa enzim, vitamin A dan C, serta senyawa antiperadangan yang dapat melembutkan kulit.
Sebelum menggunakan bahan alami yang satu ini, cobalah untuk menempelkan setitik gel lidah buaya pada pergelangan tangan. Tujuannya, memastikan Anda tidak alergi.
Jika tidak ada reaksi alergi, Anda dapat mengoleskan gel lidah buaya pada wajah. Oleskan setiap beberapa jam sesuai kebutuhan.
Baca Juga: Jatuh Cinta dengan Skincare, Ini Total Perawatan Wajah Liv Tyler di Rumah
5. Oatmeal