Suara.com - Banyak orang terjebak dalam hubungan yang sudah terlanjur mereka jalani. Padahal, rasanya nggak cinta-cinta banget. Alhasil, ketika dijalani, muncul perasaan tidak puas terhadap pasangan.
Hal itu mungkin karena kesalahan awal saat memulai hubungan. Mungkin kamu tidak benar cinta saat itu, tapi hanya kesepian. Nah, sebelum menyesal, sebaiknya pikirkan baik-baik bagaimana perasaan kamu terhadap dia. Berikut cara membuktikan perasaan kamu kepada dia, cinta atau hanya kesepian, seperti dilansir Familyshare, Senin (2/9/2019).
Cinta, kalau...
Saling mengajak dan memperkenalkan ke keluarga masing-masing.
Kesepian, kalau...
Salah satu atau keduanya, sama sekali tidak menunjukkan niat dan minat untuk memperkenalkan ke keluarga, apalagi menghabiskan waktu bersama.
Baca Juga: Sering Merasa Kesepian di Tengah Keramaian, Ini Trik untuk Mengatasinya
Ketahuilah orang yang saling mencintai memiliki keinginan untuk dekat dan mendekatkan diri dengan keluarga pasangannya.
Cinta, kalau...
Kamu selalu menanti cerita tentang hari-harinya.
Kesepian, kalau...
Kamu tidak tertarik, apalagi menunggu kabar dari dia. Bahkan, kamu atau dia tahan bila saling tidak memberi kabar dalam waktu yang lama.
Sejatinya di dalam cinta ada rasa ingin tahu tentang dia. Walaupun itu hanya persoalan sepele. Apabila kamu tidak tertarik dengan kehidupannya, mungkin memang kamu tidak cinta.
Cinta, kalau...
Kamu selalu ingin mengekspresikan rasa baik lewat bahasa tubuh atau lisan.
Baca Juga: Orang yang Kesepian Ternyata Cenderung Alami Sakit Punggung, Kenapa?
Kesepian, kalau...
Kamu berpikir dia tidak perlu tahu perasaanmu.