Ingin Punya Dapur Keren di Rumah Minimalis, Perhatikan 2 Unsur Ini

Sabtu, 31 Agustus 2019 | 08:05 WIB
Ingin Punya Dapur Keren di Rumah Minimalis, Perhatikan 2 Unsur Ini
Ingin Punya Dapur Keren di Rumah Minimalis, Perhatikan 2 Unsur Ini (Dok. Dekoruma)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ingin Punya Dapur Keren di Rumah Minimalis, Perhatikan 2 Unsur Ini

Seiring dengan gencarnya pembangunan kota, kawasan area pemukiman juga semakin sempit. Hal ini mengakibatkan ukuran tempat tinggal keluarga milenial mungil-mungil. Maka jangan harap bisa punya ruangan luas di rumah, apalagi dapur.

Bagi keluarga milenial yang memiliki area dapur terbatas, jangan takut tidak bisa menciptakan dapur keren, fungsional, rapi, dan bersih. Dimas Harry CEO of Dekoruma mengatakan ada dua unsur penting yang wajib diperhatikan untuk menciptakan dapur keren di rumah minimalis.

"Dapur yang nyaman mewakili kenyamanan sisi lain area rumah lainnya. Sehigga membuat semua anggota keluarga jadi ingin pulang," ujar Dimas saat berbincang dengan Suara.com usai Grand launching Dapur Dama, Jumat (30/8/2019) di kawasan Jakarta.Selatan.

Baca Juga: Selalu Higienis, Ini 6 Cara Hilangkan Bau Tak Sedap di Dapur

Ia menyebut dua unsur yang harus diperhatikan ada warna dan pencahayaan. Bukan hanya terang saja yang disajikan tetapi perlu adanya estetika didalamnya. Di Indonesia sendiri memang belum banyak ahli dalam penerapan lighting ideal. 

"Membahas soal dekorasi dan arsitektur tentu tidak lepas dari pencahayaan, ketika tidak bagus, mau semahal apapun budget membuat dapurnya, tentu akan terlihat biasa. Pencahayaan yang baik, bukan berarti harus terang semua, tetapi ada titik-titik pusat cahaya untuk menerangi area yang menjadi sorotan," sambungnya.

Selain itu pemilihan warna juga bisa sangat berpengaruh untuk menciptakan dapur keren. Ada dua jenis warana yang cocok, yaitu coklat muda ataupun putih. Kedua warna tersebut memberi kesan nyaman dan bersih. Tapi untuk dapur yang intensitas pemakaiannya aktif, disarankan memilih warna gelap.

"Tapi disesuaikan dulu dengan intensitas memasaknya. Kalau memasaknya sering dan masakannya menu tradisional Indonesia, sebaiknya pilih warna-warna gelap agar tidak cepat kotor," paparnya. 

Baca Juga: Viral, Aksi Wanita Ini Usir Kecoa di Dapur Tuai Pujian

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI