Suara.com - Restoran makanan cepat saji, mulai dari McDonalds hingga KFC begitu diminati oleh masyarakat Indonesia. Tak hanya lezat, beberapa harga menu yang ditawarkan juga ramah di kantong.
Tak hanya menjual ayam goreng renyah saja, baik McDonalds dan KFC ini juga punya menu menyegarkan seperti float dan es krim.
Berbagai menu di KFC dan McDonalds ini juga diminati oleh berbagai kalangan, mulai dari anak-anak hingga dewasa.
Belum lama ini, warganet kembali dibuat tertawa dengan cuitan dari salah seorang pengguna Twitter yang ditujukan kepada admin @KFCINDONESIA.
Baca Juga: KFC Jual Ayam Goreng Tanpa Ayam, Lho Gimana?
Dipantau Suara.com, Jumat (30/8/19) akun Twitter @agezROCK ini mendadak mengirimkan pesan singkat kepada @KFCINDONESIA.
"Saya kemarin cari Mcflurry di @KFCINDONESIA kok nggak ada ya?" tulis @agezROCK.
Sebenarnya sudah terlihat jelas dari nama menu tersebut, bahwa Mcflurry hanya bisa ditemukan di McDonalds bukannya KFC.
Bagi Anda yang mungkin belum tahu, Mcflurry sendiri merupakan menu es krim lezat bertabur toping cokelat buatan McDonalds.
Entah sungguhan atau hanya pura-pura, ternyata cuitan pengguna Twitter tersebut langsung ditanggapi oleh admin @KFCINDONESIA.
Baca Juga: Bikin Penasaran, KFC Rilis Menu Ayam Goreng Tanpa Daging
Tanggapan yang diberikan oleh sang admin juga tidak kalah kocak dan mengundang gelak tawa warganet lainnya.