Memesona di Red Carpet MTV VMAs 2019, Ini Makna Politis Busana Taylor Swift

Rabu, 28 Agustus 2019 | 09:19 WIB
Memesona di Red Carpet MTV VMAs 2019, Ini Makna Politis Busana Taylor Swift
Taylor Swift. (Instagram/@taylorswift)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sepertinya, 2019 akan menjadi tahun yang sangat menyenangkan untuk Taylor Swift. Selain merilis album baru, dia selalu berhasil menjadi topik utama di acara bergengsi dunia.

Salah satunya adalah acara MTV VMAs 2019 pada Senin (26/08/2019) kemarin. Taylor Swift diketahui menjadi pembuka di acara bergengsi tersebut.

Menyanyikan dua lagu hits dari album baru, yaitu You Need To Calm Down dan Lover, Taylor Swift berhasil membuat para penonton terpesona dengan penampilannya.

Selain berhasil memukau sebagai bintang pembuka, Taylor Swift juga sukses memenangkan MTV VMAs 2019 dengan kategori Video of The Year, Video For Good, dan Best Visual Effect.

Baca Juga: Bak Pinang Dibelah Dua, Inilah April Gloria Kembaran Taylor Swift

Perhatian publik pun tidak hanya terfokuskan dengan penampilan Taylor Swift di atas panggung dan borongan piala yang berhasil dibawa pulang penyanyi 29 tahun tersebut.

Taylor Swift di MTV VMAs 2019. (Instagram/@taylorswift)
Taylor Swift di MTV VMAs 2019. (Instagram/@taylorswift)

Publik juga menaruh atensi mereka pada blazer colorful yang Taylor Swift kenakan di red carpet MTV VMAs 2019.

Dilansir dari laman Harpers Bazaar, blazer colorful tersebut merupakan rancangan Versace. Blazer itu mempunyai akses bahu yang tegas dan Taylor Swift menyempurnakannya dengan sepatu boot hitam setinggi paha. Aksesori anting-anting berwarna zamrud dan beberapa cincin pun semakin mempermanis gayanya.

Tak ketinggalan, sebuah bustier sequin pink dipilih untuk menyamakan salah satu motif blazer Versace. Taylor Swift benar-benar tampil begitu meriah, stylish, namun tidak berlebihan.

Usut punya usut, blazer yang dikenakan oleh pelantun ME! tersebut memang lebih dari sekadar item fashion. Terdapat sebuah pesan politis di balik blazer tersebut.

Baca Juga: Terobosan Baru, Ini Kolaborasi Fashion Taylor Swift dan Stella McCartney

Taylor Swift di MTV VMAs 2019. (Instagram/@taylorswift)
Taylor Swift di MTV VMAs 2019. (Instagram/@taylorswift)

Jika dilihat lebih dekat, ada beberapa gambar peniti sebagai salah satu motif yang terselip pada blazer tersebut. Itu adalah salah satu simbol ikonik lawas dari Versace yang kerap digunakan koleksi busana rancangannya.

Hanya saja, banyak orang menganggap peniti ini dianggap sebagai simbol protes terhadap pemerintahan Donald Trump setelah pemilihannya pada 2016.

Seolah memberikan penegasan, Taylor Swift juga menyampaikan pidato yang cenderung menyerang gedung putih setelah menerima piala MTV VMAs 2019. 

Taylor Swift. (Instagram/@taylorswift)
Taylor Swift. (Instagram/@taylorswift)

Memang setelah pemilihan Donald Trump, ada kekhawatiran besar yang tumbuh. Kekhawatiran itu mencakup munculnya segmen fisik maupun emosional yang menyerang minoritas imigran, perempuan, dan anggota komunitas LGBT.

Sebagai bentuk dukungan, sejumlah kelompok warga di seluruh Amerika menempelkan peniti pada kerah, kemeja, dan pakaian mereka. Hal itu menandakan bahwa orang tersebut bersedia membeli kaum minoritas.

Meski begitu, sampai saat ini Taylor Swift dan Versace belum memberikan komentar atau pernyataan resmi tentang makna sebenarnya blazer colorful tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI