5 Pekerjaan Impian Milenial yang Kerjanya Jalan-Jalan

Rabu, 28 Agustus 2019 | 07:30 WIB
5 Pekerjaan Impian Milenial yang Kerjanya Jalan-Jalan
5 Pekerjaan Impian Milenial yang Kerjanya Jalan-Jalan (Sumber: Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - 5 Pekerjaan Impian Milenial yang Kerjanya Jalan-Jalan

Senang jalan-jalan dan bermimpi ingin mendapatkan karier yang sesuai dengan hobi traveling Anda? Saat ini, sebenarnya ada begitu banyak profesi yang tersedia bagi milenial masa kini yang ingin bepergian. 

Melalui pekerjaan ini, Anda bisa menjadi sesuatu yang Anda alami setiap hari.

Nah inilah lima pekerjaan impian milenial yang senang menjelajahi tempat baru, seperti dilansir dari The Travel. 

Perlemgkapan traveling. (Shutterstock)
Perlemgkapan traveling. (Shutterstock)

1. Pengembara digital

Istilah "pengembara digital" sangat baru, dan seperti yang dapat Anda bayangkan dari namanya, Anda bisa mengunjungi berbagai tempat di dunia sambil bekerja sebagai freelancer jarak jauh, seperti penulis, editor, bloger atau bahkan manajer pemasaran, bekerja secara digital dan bebas berkeliaran di dunia. 

Traveler digital lainnya termasuk fotografer perjalanan, konsultan, dan lainnya dapat melakukan pekerjaan mereka dari mana saja, asal terhubung dengan koneksi internet. 

Generasi Milenial dengan cepat meraih gaya hidup ini dan meskipun ini bukan karier khas yang diharapkan seseorang lewati setelah lulus kuliah, ini mengarah ke generasi yang sangat sadar budaya.

2. Au pair (pengasuh anak-anak)

Baca Juga: Ojek Online Dinilai Bikin Lifestyle Masyarakat Malas Jalan

Au pair atau pengasuh sangat umum di Eropa yang menjadikannya pekerjaan yang sempurna bagi seseorang yang ingin menginjakkan kaki di benua Eropa dan juga jika Anda sangat mencintai anak-anak. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI