Ini dia pertanyaan yang harus Anda jawab untuk menentukan apakah hubungan Anda layak dipertahankan atau tidak.
- Apakah pasangan Anda menjadikan Anda orang yang lebih baik, dan apakah Anda melakukan hal yang sama untuk mereka?
- Apakah Anda dan pasangan sama-sama merasa nyaman saat berbagi perasaan, saling mengandalkan, dekat, dan tidak perlu khawatir saat mereka jauh?
- Apakah Anda dan pasangan saling menerima satu sama lain, tanpa berusaha mengubah satu sama lain?
- Ketika perselisihan muncul, apakah Anda dan pasangan berkomunikasi dengan hormat tanpa perasaan meremehkan atau negatif?
- Apakah Anda dan pasangan sering berbagi dalam pengambilan keputusan, kekuasaan, dan pengaruh dalam hubungan?
- Apakah pasangan Anda bisa menjadi sahabat Anda, dan apakah Anda memperlakukan dia dengan sama
- Apakah Anda dan pasangan sering memikirkan segala hal tentang "kita" secara serius daripada "aku' atau "kamu"?
- Apakah Anda dan pasangan saling mempercayai memberikan kata sandi media sosial dan rekening bank
- Apakah Anda dan pasangan memiliki pendapat yang baik satu sama lain, tapi tanpa memiliki pandangan positif yang berlebihan?
- Apakah teman dekat Anda dan pasangan Anda berpikir jika kalian berdua memiliki hubungan yang hebat yang akan bertahan melewati ujian?
- Apakah hubungan Anda bebas dari tanda bahaya seperti perselingkuhan, kecemburuan, dan perilaku posesif
- Apakah Anda dan pasangan Anda memiliki nilai yang sama dalam hal politik, agama, pernikahan, keinginan untuk memiliki anak (atau tidak), dan pandangan mengenai menjadi orangtua?
- Apakah Anda dan pasangan Anda bersedia mengorbankan kebutuhan, keinginan, dan tujuan Anda sendiri untuk kebutuhan satu sama lain?
- Apakah Anda dan pasangan memiliki kepribadian yang menyenangkan dan stabil secara emosi?
- Apakah Anda dan pasangan Anda kompatibel secara seksual?
Jadi, sudah dapat jawabannya?