Suara.com - Begini Cara Bersihkan Cincin Pernikahan yang Kotor Jadi Berkilau.
Selalu melekat pada jari di setiap kesempatan dan tidak pernah pernah dilepas, menjadikan cincin pernikahan sarang bakteri jika jarang dibersihkan.
Nah, seorang ibu berhasil menemukan metode yang tepat untuk membersihkan cincin pernikahan dan ia membagikan temuannya itu di laman facebook mengutip laman Metro, Sabtu (24/8/2019)
Tanpa menggosok dengan keras, ibu tersebut hanya bermodalkan produk pembersih Australia, Koh Universal Surface Cleaner. Produk serbaguna ini mampu bekerja mengangkat, menangguhkan, yang bisa mengikat kotoran, minyak dan debu selama 12 jam.
Setelah dibersihkan cincin itu berkilau bersih tanpa perlu menggosoknya. Di satu sisi seorang netizen juga ikut mencobanya. Tapi alih-alih ia merendamnya semalaman, netizen itu hanya merendamnya selama 10 menit lalu cincin berhasil bersih dengan kemilau.
Tapi masalahnya jika tidak berada di Australia, maka bisa dicoba produk yang miliki kandungan serupa, seperti mencampurkan air hangat dan cairan pencuci. Lalu, rendamlah cincin selama satu jam lebih.
Catatannya, jangan gunakan penggosok bagian kasar spons, karena akan membuat goresan pada cincin pernikahan. Bersihkan dengan lembut, jika diperlu gunakan kain lembut untuk menghilangkan residu. Lalu bersihkan selama seminggu sekali.