Suara.com - Dipakai setiap hari, kamar mandi perlu dibersihkan secara rutin. Kalau tidak, kamar mandi yang kotor dan bau akan menjadi tidak nyaman digunakan, sarang bakteri dan kuman, serta penyakit.
Sekilas, membersihkan kamar mandi terlihat cuma soal membersihkan kloset, wastafel, bak mandi atau area shower, kemudian mengepel lantai atau menggosok tembok dengan cairan khusus.
Padahal, ada banyak hal-hal kecil nan penting yang harus diperhatikan untuk kebersihan kamar mandi yang maksimal. Biasanya, hal-hal ini terabaikan dan justru membuat Anda melakukan kesalahan-kesalahan saat membersihkan kamar mandi.
Daripada sudah lelah membersihkan kamar mandi tapi hasilnya tidak maksimal, lebih baik sadari kesalahan-kesalahan yang sering dilakukan saat membersihkan kamar mandi. Berikut pembahasannya yang sudah dirangkum Dekoruma.
Baca Juga: Inul Daratista Pamer Kamar Mandi Mewah, Netizen Salfok dengan TV di Pojokan
Mengepel Lantai Tanpa Membersihkan Debu
Sama seperti ruangan lain di rumah, lantai kamar mandi pun juga dipenuhi debu serta partikel-partikel kecil lain. Jangan mengira karena kamar mandi sering basah maka tidak ada debu. Banyak orang cenderung langsung mengepel atau menggosok lantai kamar mandi tanpa membersihkan debu di lantai.
Padahal, cara ini tidak memberikan hasil yang maksimal sebab debu-debu serta partikel-partikel lain yang terkena air dan cairan pembersih malah menggumpal dan bersarang di ujung-ujung kamar mandi.
Pastikan Anda setidaknya sudah menyapu atau menyedot debu lantai kamar mandi sebelum mulai melakukan proses pembersihan dengan menggunakan air atau produk pembersih cair.
Lupa Membersihkan Bagian Belakang Kloset
Terkadang, membersihkan kloset menyita banyak tenaga karena banyaknya bagian yang perlu digosok. Namun, beberapa bagian seringkali terlewat terutama bagian-bagian belakang yang tidak secara langsung terlihat.
Beberapa di antaranya adalah bagian bawah dudukan kloset. Orang lebih fokus untuk membersihkan permukaan dudukan kloset sehingga melupakan bagian bawahnya.
Baca Juga: Maksimalkan Kamar Mandi Estetis dengan Kabinet Multifungsi, Ini Tipsnya
Kemudian, bagian belakang dari kloset itu sendiri. Walau menempel tembok, masih ada celah-celah kecil di bagian belakang yang apabila tidak dibersihkan akan menjadi tempat berkumpulnya debu, kuman, dan bakteri. Oleh karenanya, pastikan bersihkan kloset dengan menyeluruh.