Suara.com - Terletak cukup berdekatan dengan Indonesia, Australia merupakan salah satu negara yang kerap dijadikan tujuan wisata.
Layaknya negara-negara lain, tentu ada berbagai macam aturan dan etika yang harus diketahui sebelum pergi liburan ke Australia.
Agar tidak membuat kesalahan atau dibenci warga lokal, Suara.com telah merangkum beberapa hal yang harus diketahui sebelum berkunjung ke Singapura.
Dilansir dari laman The Travel, inilah etika-etika yang berlaku di Australia tersebut.
Baca Juga: Kisah Turis Ditolak Liburan ke Australia, Alasannya Bikin Geleng Kepala
1. Tidak membuang sampah sembarangan
Australia merupakan salah satu negara yang dikenal dengan keindahan panorama alamnya. Tidak heran, warga Australia pun sangat menjaga keindahan alam mereka.
Bukan cuma dipandang buruk oleh warga lokal, turis yang membuang sampah sembarangan juga bisa terkena denda.
Karena itu, biasakan untuk tidak membuang sampah sembarangan dan membawa sampah hingga menemukan tempat untuk membuangnya.
2. Biasakan mengantre
Baca Juga: Mau ke Australia, Qantas Tawarkan Promo Spesial 3 Traveling Seru
Orang Australia terkenal dengan sikap mereka yang santai dan mudah bergaul. Meski begitu, bukan berarti turis bisa melanggar aturan yang ada.