Keren, Pria Ini Tunjukkan Mudahnya Memungut Sampah Lewat Foto di Instagram

Rabu, 21 Agustus 2019 | 14:21 WIB
Keren, Pria Ini Tunjukkan Mudahnya Memungut Sampah Lewat Foto di Instagram
(Instagram/peterpicksuptrash)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Siapa yang mengira, kalau sampah akan menjadi masalah besar di berbagai belahan dunia.

Banjir, polusi hingga masalah pencemaran lingkungan saat ini merupakan akibat dari ulah manusia yang tidak bertanggung jawab.

Tidak terhitung, sudah berapa banyak organisasi peduli lingkungan yang terbentuk untuk mengajak kita mengurangi penggunaan sampah plastik.

Namun hingga saat ini belum ada perubahan yang signifikan, dan ya, sampah plastik kini masih bertebaran di mana-mana.

Baca Juga: Dominique Diyose: Selama Ini Saya Menumpuk Sampah di Lemari Pakaian

Tak jarang, sampah plastik ini sekarang mulai mengancam jumlah populasi satwa baik di darat maupun laut.

(Instagram/peterpicksuptrash)
(Instagram/peterpicksuptrash)

Belum lama ini, ada seorang pria yang membuat akun Instagram tak biasa.

Akun bernama @peterpicksuptrash ini mengajak semua orang untuk memungut sampah di jalan setiap harinya.

(Instagram/peterpicksuptrash)
(Instagram/peterpicksuptrash)

Lewat Instagram ini, tampaknya Peter ingin menunjukkan kepada dunia, bahwa memungut sampah dan membuangnya ke tempat yang sudah disediakan sangatlah mudah.

Meski terlihat sepele, nyatanya akun ini mendapat respon positif lho dari warganet lainnya.

Baca Juga: Peringatan Hari Kemerdekaan Berlangsung Khidmat di Tengah Lautan Sampah

(Instagram/peterpicksuptrash)
(Instagram/peterpicksuptrash)

"Ini beberapa sampah yang aku ambil hari ini. Lalu buang. Hanya butuh 15 detik setiap hari untuk aku melakukannya. Ini sangat mudah untuk dilakukan," tuturnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI