Merinding, Ini 4 Situs Bersejarah di Dunia yang Dikabarkan Berhantu

Senin, 12 Agustus 2019 | 10:40 WIB
Merinding, Ini 4 Situs Bersejarah di Dunia yang Dikabarkan Berhantu
Ilustrasi tempat berhantu. (Unsplash/Steinar Engeland)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

2. The Sultan's Palace

Sultan's Palace (Wikimedia Commons)
Sultan's Palace (Wikimedia Commons)

The Sultan's Palace adalah mansion di New Orleans yang dibangun oleh seorang pria Turki pada tahun 1836. Saat itu, pria tersebut mengaku bahwa dirinya adalah seorang sultan.

Sang sultan juga diketahui memiliki banyak istri dan anak. Parahnya, sultan ini dipercaya kerap menyiksa mereka saat malam.

Sayangnya, rumor tersebut tak bisa dibuktikan sampai warga akhirnya melihat ada darah yang mengotori dinding rumah tersebut. Ketika pihak berwenang dipanggil, mereka pun mendapati jika sang sultan dan keluarganya sudah dibunuh dan dimutilasi.

Baca Juga: Merinding, 4 Taman Bermain yang Seram Ini Bisa Ditemukan di Pinggir Jalan

Hingga sekarang, warga sekitar mengaku jika mereka masih bisa mendengar teriakan sang sultan dan orang-orang di dalam istana tersebut.

3. Tower of London

Tower of London (Pixabay/627389)
Tower of London (Pixabay/627389)

Dibangun 900 tahun lalu, kastil yang ada di pinggir sungai Thames, London ini dipercaya sebagai tempat paling berhantu di Inggris.

Salah satu penampakan di kastil ini adalah Lady Arbella Stuart, penerus Ratu Elizabeth yang berakhir dipenjara di sini karena menikah tanpa izin raja.

Kemudian, ada pula penampakan Ratu Anne Boleyn yang dulu dieksekusi dengan cara dipenggal pada tahun 1535.

Baca Juga: Musim Panas di Jepang, Wajib Kunjungi 4 Rumah Hantu Ini

Selain itu, ada pula penampakan perempuan yang dikenal sebagai "White Lady" dan sering terlihat melambai dari jendela.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI