Suara.com - Mencicip Nasi Balado Soyo Khas Pulau Nias, Pedasnya Mantap!
Tak banyak yang tau, pulau Nias yang terletak di Provinsi Sumatera Utara memiliki kuliner khas dengan rasa pedas yang mengesankan. Yakni Nasi Balado Soyo.
Bagi Anda yang penasaran, tak perlu jauh-jauh menyeberang lautan untuk sampai ke pulau Nias demi mencicipi Nasi Balado Soyo, Anda kali ini bisa menemukannya di Festival Kuliner Serpong yang digelar di Summarecon Mall Serpong.
Samirah, pelayan di Nasi Balado Soyo mengatakan bahwa makanan yang dijajakannya ini memang mengunggulkan sambal pedas spesial.
Baca Juga: Yuk Berburu Makanan Legendaris di Festival Kuliner Kampoeng Tempo Doeloe
"Makanannya dari pulai Nias. Di sini yang spesial adalah sambalnya. Ada dia sambal yang tersedia, sambal hijau dan merah," seru Samirah menjelaskan kepada Suara.com saat ditemui di acara Festival Kuliner Serpong Minggu (11/8/2019).
Dalam penyajiannya Nasi Balado Soyo terdiri nasi hangat yang dimakan dengan lauk pilihan, seperti empal goreng, paru goreng, kikil, atau telur. Untuk sayurnya, hanya tersedia daun papaya. Lauk-lauk itu diletakan di atas nasi hangat. Kemudian diberi sambal balado soyo hijau atau matah di atasnya
"Untuk membuat sambal, dimasukkan bumbu-bumbu seperti cabai merah besar, cabai rawit orange, bawang merah, bawang putih, kecombrang, daun jeruk, garam, tomat, dan minyak sayur," beber Samirah.
Nasi balado soyo cocok disantap untuk makan siang dengan tambahan kerupuk. Satu porsi nasi balado soyo dijual dengan harga mulai dari Rp 35.000-45.000 tergantung pilihan dan jumlah lauk yang dipesan.
Baca Juga: Aksi Penembakan Gegerkan Acara Festival Kuliner di Amerika