Suara.com - Seperti yang kita ketahui bahwa ada banyak sekali teknik makeup yang saat ini berkembang dan bisa menyempurnakan penampilan. Salah satu teknik makeup yang kini sedang digemari adalah strobing.
Teknik makeup strobing memberikan hasil akhir wajah yang terlihat segar dan glowing. Strobing adalah teknik makeup dengan memberikan highlighter pada beberapa titik di wajah, sehingga membuat penampilanmu lebih glowing.
Teknik makeup ini sangat cocok diaplikasikan pada kulit wajah kering, sehingga terlihat lebih sehat. Nah, di bawah ini ada beberapa cara mengaplikasikan teknik makeup strobing.
1. Pilih higlighter yang pigmented
Baca Juga: Kiat Belanja Online Produk Kecantikan agar Tidak Salah Beli
Hal yang pertama harus kamu perhatikan dalam teknik makeup strobing ini adalah ketika memilih highlighter. Sangat disarankan untuk memilih highlighter yang memiliki pigmentasi tinggi.
Sebab penggunaannya tidak disarankan untuk berlebihan, sehingga highlighter yang tepat bisa memberikan efek glowing dalam satu kali pulasan.
2. Pilih warna highlighter sesuai tone kulit wajah
Highlighter biasanya hadir dalam beberapa pilihan warna, seperti gold, rose gold, dan silver. Jadi, disarankan untuk memilih warna yang sesuai dengan tone kulit wajah. Dengan begitu, hasil akhirnya akan terlihat lebih natural.
3. Gunakan brush yang tepat
Baca Juga: Demi Kecantikan dan Kesehatan, Wanita Ini Minum Urinenya Sendiri
Pilihlah brush yang besar untuk memudahkan pada bagian tertentu. Brush ini berfungsi ketika mengaplikasikan highlighter pada bagian cuping bibir dan batang hidung.