Bebas Gatal, Sediakan 6 Tanaman Ini Untuk Usir Nyamuk di Rumah

Vania Rossa Suara.Com
Sabtu, 10 Agustus 2019 | 17:00 WIB
Bebas Gatal, Sediakan 6 Tanaman Ini Untuk Usir Nyamuk di Rumah
Nyamuk. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Geranium. (Shutterstock)
Geranium. (Shutterstock)

Bunga yang punya nama lain tapak dara ini juga mempunyai aroma alami yang dibenci nyamuk. Aroma ini muncul dari zat alami yang terkandung dalam geranium yaitu geraniol dan sitronelol. Kedua zat ini mengeluarkan bau harum yang nyaman bagi manusia, tapi tidak disukai oleh nyamuk. Geranium merupakan jenis tanaman hias yang punya bunga berwarna cerah seperti merah dan ungu.

Tanaman ini umumnya ditanam di dalam pot dan diletakkan di halaman rumah. Meskipun demikian, untuk mengusir nyamuk, Anda bisa meletakkan pot berisi geranium di ruangan-ruangan yang ingin terbebas dari nyamuk.

Serai (Serai Wangi)

Serai. (Shutterstock)
Serai. (Shutterstock)

Batang serai digunakan sebagai penambah aroma alami di masakan-masakan khas Indonesia. Tapi serai ternyata juga punya kemampuan untuk membuat nyamuk pergi jauh-jauh dari rumah Anda karena kandungan sitronnellol dan geraniol yang dibenci nyamuk. Secara spesifik, jenis nyamuk yang tidak menyukai serai adalah nyamuk Anopheles, pembawa penyakit malaria.

Baca Juga: Digigit Nyamuk, Pramugari Ini Meninggal Akibat Gagal Organ

Serai mudah tumbuh di berbagai jenis tanah dan iklim, membuatnya mudah untuk ditanam di rumah. Namun, perlu diperhatikan bahwa serai tidak bisa ditanam di dalam pot. Maka dari itu, tanamlah di halaman yang dekat dengan pusat aktivitas keluarga seperti di teras belakang, bawah jendala kamar, atau ruang makan.

Bawang Putih

Bawang Putih. (Shutterstock)
Bawang Putih. (Shutterstock)

Tanaman penyedap rasa lainnya yang bisa mengusir nyamuk adalah bawang putih. Aromanya yang khas dan menyengat merupakan pembasmi nyamuk alami. Peletakkan irisan bawang putih di titik-titik yang sering dipenuhi nyamuk merupakan cara paling mudah untuk mengusir nyamuk. Selain itu, zat belerang yang ada di dalam ekstrak bawang putih juga mampu untuk mematikan larva atau jentik nyamuk.

Basil (Daun Selasih)

Basil atau daun selasih. (Shutterstock)
Basil atau daun selasih. (Shutterstock)

Bau menyengat dari basil atau dalam bahasa Indonesia dikenal sebagai daun selasih merupakan pembasmi alami nyamuk. Senyawa-senyawa alami yang terkandung di dalam basil antara lain adalah eugenol, linaloo, dan geraniol. Ketiga zat ini mengeluarkan aroma yang tidak sedap bagi nyamuk. Basil cenderung mudah ditanam, namun basil juga bisa ditanam di dekat sumber air sehingga juga bisa menghentikan pertumbuhan jentik nyamuk.

Baca Juga: Usir Nyamuk dari Rumah Tanpa Semprotan, Lakukan 5 Tahapan Ini!

Dengan ancaman nyamuk yang semakin tidak dapat diprediksi, selain langkah-langkah preventif yang dianjurkan, Anda juga bisa menanam tanaman-tanaman ini. Tak hanya untuk membasmi nyamuk, tanaman juga bisa menambah estetika dalam. Selamat menanam!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI