Penata rias asal Boston, Dana Chasen Thomases, dikutip dari WebMD, berpendapat orang yang tipe kulit wajahnya kering tidak wajib untuk pakai bedak setelah selesai memulas make up. Pemakaian bedak di kulit kering umumnya bisa berisiko cracking sehingga makeup tidak akan tahan lama.
Namun jika tipe kulit Anda cenderung mengkilap di zona T (dahi, hidung, dan dagu), Anda dapat memoles sedikit bedak di area tersebut. Apabila wajah tidak berminyak sama sekali, sebaiknya tidak usah pakai bedak.
5. Rutin eksfoliasi wajah
Kadang kulit yang kering akan mulai terkelupas beberapa jam sesudah pakai makeup. Hal ini mungkin disebabkan karena adanya penumpukan kulit mati.
Baca Juga: Syahrini Dikabarkan Hamil, Hindari Penggunaan Makeup Seperti Ini!
Untuk mengatasi hal ini, Anda bisa melakukan eksfoliasi wajah pakai scrub lembut.
Menurut dr. Tanzi, orang dengan tipe kulit kering wajib melakukan eksfoliasi untuk menghilangkan lapisan kulit mati. Setelah eksfoliasi, Anda juga disarankan untuk melembapkan kulit dengan pelembap yang teksturnya cair.
Jadi penting kenali jenis kulitmu untuk menentukan perawatan dan pakai makeup sehari-hari.